FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    26 02-2019

    1082

    Kominfo Edukasi Penggunaan Spektrum Frekuensi

    Kategori Sorotan Media | daon001

    SURABAYA, suaramerdeka.com - Upaya Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk melakukan edukasi mengenai pemanfaatan perangkat telekomunikasi dan penggunaan spektrum frekuensi mulai dilakukan lebih proaktif. Tim Balai Monitor Kelas I Surabaya Ditjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika melakukan jemput bola dengan mendatangi langung masyarakat di area publik.

    Di bawah kegiatan bertajuk Balmon Menyapa Warga Surabaya, Balmon Kelas I Surabaya, para pegawai Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen SDPPI di Jawa Timur itu dibagi dalam beberapa kelompok dan disebar ke sejumlah mall, terminal, dan tempat keramaian di mana masyarakat dan komunitas biasa berkumpul.

    "Kita menyebar pegawai untuk mengedukasi masyarakat mengenai bahayanya penggunaan frekuensi radio secara ilegal dan perangkat telekomunikasi yang tidak bersertifikat." jelas Kepala Balmon Kelas I Surabaya, Sensilaus Dore belum lama ini.

    Menurut Sensilaus Dore, lokasi-lokasi itu dipilih karena memang sebagai pusat perdagangan barang elektronik, termasuk perangkat telekomunikasi seperti handphone dan alat komunikasi lainnya

    "Sasaran sosialisasi jemput bola ini adalah para pengunjung Terminal Purabaya, Jembatan Merah Plaza, Tunjungan Plaza, World Trade Center Surabaya, Tunjungan Center, dan Pasar Genteng Surabaya," paparnya.

    Selain menjelaskan langsung kepada masyarakat, Tim Balmon Surabaya juga memberikan surat imbauan kepada penjual, distributor, maupun agen perangkat telekomunikasi untuk terlibat secara aktif menegakkan aturan dengan tidak menjual alat atau perangkat telekomunikasi ilegal.

    Sumber berita : Suaramerdeka.com(25/02/19)

    Berita Terkait

    Kominfo 2020, di tengah pandemi COVID-19

    Tahun 2020 menjadi tahun yang menantang bagi Indonesia sejak pandemi virus corona melanda pada Maret lalu. Selengkapnya

    Kominfo Perbaharui Aplikasi PeduliLindungi Guna Penguatan Layanan Telemedis di Masa COVID-19

    Dalam pemutusan mata rantai penyebaran COVID-19, layanan telemedis atau layanan kesehatan daring menjadi salah satu upaya yang tengah digala Selengkapnya

    Cara Kominfo Dukung Pemulihan Ekonomi di Tengah Pandemi Covid-19

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) terus mendukung upaya pemulihan ekonomi Indonesia usai terhantam pandemi covid-19. Salah sa Selengkapnya

    Kemkominfo Tambah Fitur Aplikasi Simonas

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menambahkan beberapa fitur terbaru di aplikasi Sistem Informasi Monitoring Alumni Sertif Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA