FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    25 01-2024

    555

    [HOAKS] Gempa Bermagnitudo 9,7 Mengguncang NTT pada Tanggal 24 Januari 2024

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar sebuah unggahan video yang mengeklaim bahwa gempa bumi berkekuatan 9,7 skala Richter (SR) mengguncang Nusa Tenggara Timur (NTT) pada tanggal 24 Januari 2024. Unggahan tersebut bertuliskan "BARU SAJA GEMPA 9,7 SR GUNCANG WILAYAH NTT,SEKETIKA IBU KOTA RUNTUH BERSERAKAN".

    Faktanya, video yang mengeklaim bahwa gempa bumi berkekuatan 9,7 skala Richter (SR) mengguncang Nusa Tenggara Timur (NTT) pada tanggal 24 Januari 2024 adalah tidak benar. Dilansir dari kompas.com, klaim yang beredar tersebut adalah tidak benar. Narator dalam video tersebut membacakan artikel mengenai gempa di Sumatra Barat, pada 19 Januari 2024, dan di Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, dan NTT pada 22 Januari 2024. Hingga kini tidak ada informasi soal gempa besar bermagnitudo 9,7 SR di NTT pada 24 Januari 2024 di situs Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

    KATEGORI: HOAKS

    Link counter:

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Video Unjuk Rasa Warga Provinsi Papua Terkait Pencurian Suara pada Pemilihan Presiden 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Sri Mulyani Menjelaskan Utang Negara di Sidang Mahkamah Konstitusi

    Selengkapnya

    [HOAKS] Gempa di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat pada 10 April 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Peringatan Sebaran SO2 di Pulau Jawa

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA