FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    09 02-2023

    5618

    [DISINFORMASI] Penampakan Kota Gaib Saranjana Terekam Video Amatir Nokia 3660 Antara Tahun 2003-2004

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar di media sosial YouTube sebuah video tentang penampakan Kota Gaib Saranjana yang diambil menggunakan kamera ponsel Nokia 3660 antara tahun 2003-2004 yang menunjukkan seorang anak kecil di sebuah lokasi, di mana pemandangan di sekitar anak tersebut kemudian berubah menjadi pemandangan dengan suasana futuristik. Pemandangan yang tidak sengaja tertangkap kamera ponsel tersebut diklaim sebagai pemandangan Kota Gaib Saranjana di Kalimantan Selatan.

    Faktanya, bagian video di mana pemandangan tiba-tiba berubah bukanlah hasil suntingan, melainkan terekam menggunakan efek kamera Facebook “Mass Effect Andromeda” yang sempat tren di tahun 2017. Kemudian jika dicermati, sangat mudah menyimpulkan bahwa video tersebut adalah video rekaman live di Facebook karena beberapa kali mengalami lagging (gambar tertunda atau delay, yang biasanya disebabkan masalah internet yang tidak stabil). Ketidaksesuaian klaim lainnya adalah bahwa video direkam di Kalimantan Selatan, wilayah yang diyakini sebagai lokasi keberadaan Kota Saranjana, sedangkan komunikasi yang digunakan dalam video menggunakan dialek Gorontalo. Dengan demikian, ini juga mematahkan klaim bahwa video direkam dengan menggunakan kamera ponsel Nokia 3660 antara tahun 2003-2004 karena di tahun-tahun tersebut belum ada efek kamera Facebook, belum bisa live streaming di media sosial, dan Facebook bahkan baru didirikan pada 2004. Aspek rasio atau format video 16:9 juga baru umum digunakan mulai tahun 2009.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link counter:

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Tautan Pendaftaran Bantuan Langsung Tunai El Nino Senilai Rp400.000 Tahun 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Undian Gebyar Bank Nasional Indonesia Tahun 2024

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Google Tampilkan Hasil Elektabilitas Pemilu 2024

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Presiden Joko Widodo Pecat Ketua MK Anwar Usman

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA