FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    01 08-2022

    1552

    [HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Wakil Wali Kota Depok

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar sebuah akun WhatsApp yang mengatasnamakan Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Akun tersebut terlihat menggunakan foto Imam Budi Hartono sebagai foto profilnya dan menghubungi warga dengan memberikan penawaran mengenai pelelangan mobil.

    Faktanya, akun WhatsApp yang mengatasnamakan Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono tersebut adalah akun palsu dan digunakan sebagai modus penipuan. Dilansir dari radardepok.com, Imam Budi Hartono mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah percaya dengan akun WhatsApp yang mengatasnamakan dirinya tersebut. Ia juga menyarankan agar perbankan lebih memperketat persyaratan dalam pembuatan rekening baru sehingga saat rekening tersebut digunakan untuk penipuan, pihak perbankan bisa segera memblokir serta mengungkap identitas pelaku dikarenakan modus penipuan mengatasnamakan pejabat sudah sering dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

    KATEGORI: HOAKS

    Link counter:

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Pesan WhatsApp Surat Panggilan Polda Metro Jaya

    Selengkapnya

    [HOAKS] Program Komisi Belanja, Afiliasi Member Mengatasnamakan Bukalapak

    Selengkapnya

    [HOAKS] Penularan HIV dan AIDS di Kolam Renang

    Selengkapnya

    [HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Kasat Reskrim Polres Kepahiang, AKP Sujud Alif Yulamlam

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA