FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    01 06-2021

    1958

    [HOAKS] Jamur Hitam Menyebar dari Ayam Ternak

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Beredar di media sosial sebuah unggahan berbahasa asing yang mengklaim bahwa jamur hitam menyebar dari peternakan ayam. Unggahan tersebut juga diiringi narasi yang mengimbau untuk tidak mengonsumsi ayam sampai Corona hilang. Hal tersebut dikaitkan dengan meningkatnya kasus infeksi jamur hitam yang dialami oleh pasien Covid-19 di India.

    Dilansir dari kumparan.com, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat, infeksi jamur hitam (mukormikosis) diakibatkan oleh jamur yang disebut dengan mucormycetes. Infeksi jamur ini bisa mengakibatkan turunnya kekebalan tubuh. Namun, tidak ada bukti bahwa infeksi jamur hitam diakibatkan dari ayam ke manusia. Dikutip dari media India newsmobile.in, Direktur All India Institute of Medical Science (AIIMS) Dr Randeep Guleria menegaskan infeksi jamur hitam itu tidak menyebar dari ayam. Guleria juga menjelaskan, sebelum ada pandemi Covid-19, mukormikosis biasa ditemukan pada sejumlah pasien yang menderita penyakit seperti diabetes mellitus, kanker, hingga pasien yang memakai imunosupresan (obat yang melemahkan kekebalan tubuh).

    KATEGORI: HOAKS

    Link Counter :

    Berita Terkait

    [HOAKS] Gempa di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat pada 10 April 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Peringatan Sebaran SO2 di Pulau Jawa

    Selengkapnya

    [HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA

    Selengkapnya

    [HOAKS] Rumah di Kampung Ponton, Kota Palangkaraya Dibakar

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA