FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    06 03-2021

    1648

    Awas Hoaks! Akun Instagram Mengatasnamakan Kartu Prakerja

    Kategori Berita Kominfo | srii003

    Jakarta, Kominfo – Beredar informasi akun Instagram yang mengatasnamakan Kartu Prakerja. Dalam profil akun tersebut mencantumkan e-mail yang didaku prakerja yakni grsapps@gmail.com serta nomor WhatApp 087811819321.

    Hasil penelusuran Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan dari portaljember.pikiran-rakyat.com bahwa akun itu palsu. Adapun akun resmi Instagram Kartu Prakerja adalah @prakerja.go.id, dengan situs resminya www.prakerja.go.id. Selain itu, informasi Contact Center Kartu Prakerja bisa diakses melalui nomor telepon 0800-150-3001, live chat dan form pengaduan melalui www.prakerja.go.id.

    Berikut laporan isu hoaks dan disinformasi yang telah diidentifikasi Tim AIS Kementerian Kominfo, Sabtu (06/03/2021):

    1. [HOAKS] Akun Instagram Mengatasnamakan Kartu Prakerja
    2. [HOAKS] Bank Indonesia Minta Data Pribadi Melalui Email
    3. [HOAKS] Pesan Instagram Mengatasnamakan BPD Jateng
    4. [HOAKS] Akun Whatsapp Mengatasnamakan Bupati Gunung Kidul
    5. [DISINFORMASI] Salah Satu Warga Indonesia Terpilih Menjadi Imam Masjidil Haram

    Berita Terkait

    Awas Hoaks Lowongan Pekerjaan Online!

    Faktanya, klaim dalam unggahan tersebut tidak benar. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Antre Panjang di Pelabuhan Gilimanuk Awal April 2024

    Fakta dari akun Instagram resmi @poldabali klaim video antrean panjang itu hoaks. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Ada Lumpur Mengandung Gas di Wilayah Konstruksi IKN

    Deputi Sarana dan Prasarana IKN, Silvia Halim, juga menegaskan bahwa unggahan video tersebut hoaks. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Banjir Bandang Bikin Pemukiman Warga Tangerang Jebol

    Faktanya dalam video tersebut narator hanya membaca ulang artikel milik antaranews.com berjudul “543 Kepala Keluarga Terdampak Banjir di T Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA