FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    09 03-2020

    3564

    [DISINFORMASI] Turis China Tidak Masuk dalam Daftar Larangan Masuk dan Transit ke Indonesia

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Beberapa akun media sosial Twitter dan Facebook diketahui telah mengunggah sebuah tautan artikel berita terkait kebijakan Pemerintah Indonesia yang melarang turis dan pendatang masuk serta transit dari wilayah sumber penyebaran virus corona (Covid-19). Akun-akun tersebut kemudian mempersoalkan kenapa turis China tidak masuk dalam larangan tersebut, sebab China dinilai merupakan sumber utama virus Corona.

    Faktanya pemerintah Indonesia telah melarang penerbangan dari China dan menangguhkan visa kedatangan warga negara China karena mewabahnya virus Corona. Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Larangan juga berlaku untuk warga negara asing yang melakukan perjalanan ke Negeri Tirai Bambu.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link Counter :

    https://www.cnnindonesia.com/internasional/20200202155518-106-470916/wabah-corona-wn-china-dilarang-masuk-dan-transit-ke-ri

    https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4195625/cek-fakta-virus-corona-mewabah-wn-china-tidak-dilarang-masuk-indonesia-simak-faktanya


    Berita Terkait

    [HOAKS] Apple Resmi Batalkan Investasi 1,6 Triliun ke Indonesia

    Selengkapnya

    [HOAKS] Informasi Layanan Cicilan Logam Mulia Mengatasnamakan Bank Indonesia

    Selengkapnya

    [HOAKS] Tentara Cina Masuk ke Daerah-daerah di Indonesia karena Prabowo-Gibran Kalah Pemilu 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Surat Teguran Hak Cipta dan Lisensi oleh Wahana Music Indonesia

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA