FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    19 08-2019

    6876

    [DISINFORMASI] Biji Alpukat Bisa Untuk Mengobati Sakit Ginjal

    Kategori Hoaks | mth

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Penjelasan:

    Beredar sebuah postingan di media sosial yang memberikan informasi bahwa biji alpukat bisa untuk mengobati sakit ginjal.

    Faktanya setelah dilakukan penelusuran di lansir dari health.detik.com ahli nutrisi Leona Victoria Djajadi, MND, mengatakan bahwa memang ada beberapa riset ilmiah terkait manfaat dari biji alpukat, namun studi tersebut masih melibatkan tikus dan belum pernah diuji pada manusia. Mengacu pada riset-riset tersebut, efek langsung dari biji alpukat terhadap kesehatan ginjal belum terbukti secara klinis. Selain itu ahli nutrisi Jansen Ongko, MSc, RD.juga mengatakan sejauh ini belum ada penelitian yang menunjukkan bahwa biji alpukat dapat menyehatkan ginjal. Buah alpukat (dagingnya) memang baik untuk ginjal. Namun kalau bijinya belum terbukti dengan penelitian ilmiah, sehingga belum diketahui tingkat keakuratannya.

    Link Counter:

    https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-3430948/viral-biji-alpukat-disebut-sebut-bisa-atasi-penyakit-ginjal

    https://www.jitunews.com/read/54601/ini-hoax-biji-alpukat-obat-penyakit-ginjal

    Berita Terkait

    [HOAKS] Cairan Rendaman Biji Alpukat dan Alkohol Dapat Menjadi Obat Oles Nyeri Sendi

    Selengkapnya

    [HOAKS] Video Menteri Kesehatan Promosi Susu untuk Pengobatan Tulang dan Sendi

    Selengkapnya

    [HOAKS] WHO Melakukan Pengawasan untuk Mengontrol Penyakit Semua Orang

    Selengkapnya

    [HOAKS] YLKI Bisa Bantu Melunasi Utang Pinjol

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA