FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    01 03-2019

    3085

    [HOAKS] Tulisan Sarlito Wirawan Sarwono Tentang LGBT

    Kategori Hoaks | mth

    KATEGORI: HOAKS

    Penjelasan :

    beredar sebuah tulisan berjudul ‘LGBT: Sebuah Gerakan Penularan Publik’oleh  Prof. Sarlito Wirawan Sarwono, Guru Besar Fakultas Psikologi Universitas Indonesia.Pada intinya tulisan itu mengingatkan masyarakat pembaca tentang bahaya gerakan LGBT. Si penulis bahkan menggambarkan gerakan LGBT itu sebagai kejahatan terorganisir (organized crime) yang secara sistematis dan massif sedang menularkan penyakit. Kata si penulis, yang dihadapi Indonesia bukan lagi sekadar perilaku partikular, kerumunan atau gaya hidup, melainkan sebuah MOVEMEN.

    Nyatanya, itu bukan tulisan  Prof. Sarlito Wirawan Sarwono, Dia sendiri berusaha untuk menyebarkan klarifikasi ke berbagai media sosial tentang manipulasi tersebut, namun tulisan itu sudah kepalang tersebar.

    Ketika ditelusuri, ternyata artikel itu ditulis Adriano Rusfi. Ia juga lulusan Psikologi UI dan kini menjadi konsultan manajemen dan pendidikan. Bagi kelompok anti LGBT, nama Adriano rupanya dianggap kurang berpengaruh sehingga namanya pun dihilangkan untuk kemudian diganti dengan Prof. Sarlito.

    Link Counter :

    http://www.madinaonline.id/c907-editorial/kebohongan-demi-kebohongan-oleh-kaum-anti-lgbt-2-kasus-dr-fidiansjah-prof-sarlito-dan-dana-asing/ 

    https://turnbackhoax.id/2016/02/22/hoax-tulisan-sarlito-wirawan-sarwono-tentang-lgbt/

    Berita Terkait

    [HOAKS] Peringatan Sebaran SO2 di Pulau Jawa

    Selengkapnya

    [HOAKS] Spesimen Surat Suara Bakal Calon Gubernur Jawa Timur

    Selengkapnya

    [HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA

    Selengkapnya

    [HOAKS] Rumah di Kampung Ponton, Kota Palangkaraya Dibakar

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA