FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    09 02-2018

    2139

    Registrasi Pelanggan Prabayar Seluler Telah Lampaui 200 Juta Nomor

    SIARAN PERS NO. 36/HM/KOMINFO/02/2018 TANGGAL 9 FEBRUARI 2018
    Kategori Siaran Pers

    SIARAN PERS NO. 36/HM/KOMINFO/02/2018
    Tanggal 9 Februari 2018
    Tentang
    Registrasi Pelanggan Prabayar Seluler Telah Lampaui 200 Juta Nomor

    JAKARTA - Program registrasi pelanggan prabayar seluler yang diterapkan Kementerian Kominfo sejak 31 Oktober 2017 per hari ini telah mencapai 200 juta nomor teregistrasi.  “Berdasarkan data yang masuk pada hari ini, jumlah yang telah teregistrasi dan tervalidasi sejumlah 200.222.159 nomor”, Tutur Dirjen Penyelenggaraan Pos dan Informatika (PPI) Profesor Ahmad Ramli.

    Capaian jumlah nomor teregistrasi kartu prabayar seluler ini tentu melebihi target yang diharapkan Kementerian Kominfo. Diketahui, Kementerian Kominfo menargetkan sebanyak 200 juta pelanggan kartu seluler prabayar meregistrasi ulang nomornya hingga 28 Februari. "Kami yakin dan optimis, selanjutnya bahkan bisa melebihi target lebih besar lagi," ujar Ramli. 

    Optimisme pencapaian ini tentu dibarengi dengan optimisme dalam pemberian jaminan keamanan akan data pelanggan. Sebagaimana diketahui operator seluler harus menerapkan standard keamanan data dengan ISO 27001. Selain itu juga keberhasilan diharapkan mampu meminimalisir penyalahgunaan nomor yang tujuannya digunakan untuk perbuatan kriminal maupun sekadar "iseng". “Dengan keberhasilan program registrasi nomor prabayar ini, maka Kementerian Kominfo akan semakin memperkuat pengendalian penyalahgunaan nomor pelanggan yang tentu kami akan bekerjasama dengan Kepolisian dalam pengendalian dan penanganannya” tegas Ramli. 

    Ramli juga menyampaikan terima kasihnya kepada Kementerian Dalam Negeri dan Ditjen Dukcapil yang telah memfasilitasi akses verifikasi registrasi kartu seluler prabayar. "Kelancaran ini menunjukan kolaborasi positif dua kementerian dalam melakukan pelayanan publik sekaligus kenyamanan dan keamanan pelanggan dalam memanfaatkan jasa telekomunikasi," ucap Ramli.

    Melebihinya target pelanggan yang meregistrasi kartu seluler prabayar, ungkap Ramli, juga sebagai hasil kinerja yang terus dilakukan melalui penyuluhan langsung, penyebaran rilis pers, informasi di media sosial serta kerja sama dengan operator seluler mengirimkan sms blast. 

    "Dengan begitu, yang belum mendaftarkan nomor prabayar selulernya akan tetap menerima SMS pengingat dari operatornya masing-masing. Maka segera lakukan pendaftaran. Bagi yang telah melakukan pendaftaran kami sampaikan terima kasih," tutur Ramli.

    BIRO HUMAS
    KEMENTERIAN KOMINFO

    Berita Terkait

    Siaran Pers No. 349/HM/KOMINFO/05/2024 tentang Menkominfo: Media Center World Water Forum ke-10 Siap Layani Pekerja Media

    Saat ini media center sudah siap untuk digunakan oleh pekerja media yang turut menyukseskan forum internasional sektor air yang melibatkan b Selengkapnya

    Siaran Pers No. 348/HM/KOMINFO/05/2024 tentang Bangun Indonesia Sentris, Menteri Budi Arie: Perlu Pemerataan Talenta Digital

    Menteri Budi Arie menekankan pendekatan Indonesia Sentris dalam sektior digital perlu dilakukan untuk pemerataan talenta digital agar kemaju Selengkapnya

    Siaran Pers No. 347/HM/KOMINFO/05/2024 tentang Siapkan Talenta Digital, Kominfo Percepat Peralihan STMM ke Politeknik Digital

    Transformasi dari sekolah tinggi menjadi politeknik nantinya juga sebagai pusat kolaborasi bersama para mitra dan stakeholders. Selengkapnya

    Siaran Pers No. 346/HM/KOMINFO/05/2024 tentang IDTH Bantu Pelaku Industri Kembangkan Ekspor Perangkat Telekomunikasi

    Melalui layanan pengujian perangkat yang menyeluruh IDTH, Kementerian Kominfo berupaya memastikan setiap perangkat yang beredar di pasar tel Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA