FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    29 01-2018

    2457

    SK CPNS Atlet Berlaku per-1 Mei 2018, Sesmenpora Imbau Segera Lengkapi Data

    Kategori Berita Pemerintahan | ivon001
    Sesmenpora Gatot S Dewa Broto didampingi Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Mulyana kembali mengundang para pimpinan cabang olahraga untuk dapat segera melengkapi data-data atlet berprestasi yang diperlukan untuk diangkat menjadi calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). - (Raiky/kemenpora.go.id)

    Jakarta, Kominfo - Sesmenpora Gatot S Dewa Broto didampingi Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Mulyana kembali mengundang para pimpinan cabang olahraga untuk dapat segera melengkapi data-data atlet berprestasi yang diperlukan untuk diangkat menjadi calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

     

    "Ini adalah lanjutan rapat sesuai komitmen Pak Menpora saat Upacara pada 17 Januari lalu untuk mempromosikan para atlet berprestasi menjadi CPNS, kami undang para pimpinan cabor untuk memastikan apakah data-data yang kami usulkan sudah benar, lengkap atau masih ada kekurangan dan sebagainya," ujar Sesmenpora usai memimpin rapat di ruang rapat lantai 3 Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (29/1) siang.

     

    Menurutnya waktu sangat terbatas, data atlet yang akan dikirim ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PANRB) harus valid dan segera. "Saat ini waktunya sudah sangat terbatas sekarang sudah akhir Januari dan kami perkirakan pertengahan April sudah dalam bentuk Surat Keputusan (SK) karena SK CPNS ini akan berlaku per 1 Mei 2018," urainya.

     

    Sesmenpora pastikan pengangkatan atlet berprestasi ini tidak melalui test seperti pada test pengangkatan PNS biasa meskipun tetap ada kriteria tertentu yang diperlukan. "Pengangkatan ini kan jalur khusus jadi mereka tidak perlu test seperti lazimnya PNS yang lain mereka syaratnya hanya meraih medali emas minimal di SEA Games atau ASEAN Para Games Tahun 2015, Medali Perak Asian Games atau Asian Para Games dan medali perunggu di level olimpiade dan paralimpiade," jelasnya.

     

    Sumber:

    http://kemenpora.go.id/index/preview/berita/12128

    Berita Terkait

    Presiden Ajak Masyarakat Segera Lapor SPT Tahunan

    Kepala Negara juga menjelaskan bahwa pajak yang dibayarkan oleh masyarakat akan sangat bermanfaat untuk mendukung berbagai program pembangun Selengkapnya

    Menkes Imbau Masyarakat Segera Lengkapi Vaksinasi Covid-19

    Menkes mengungkapkan, pasien Covid-19 yang meninggal sebagian besar adalah masyarakat yang belum divaksin atau belum melengkapi vaksin dosis Selengkapnya

    Presiden Bertolak ke Bali untuk Tinjau Vaksinasi Massal

    Kepala Negara diagendakan untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di dua lokasi, yakni di Kabupaten Gianyar dan Kota Denpasar. Selengkapnya

    Berlaku Mulai 2021, Presiden Dukung Keputusan Mendikbud Hapus Ujian Nasional

    Presiden Joko Widodo menyampaikan dukungannya atas keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadhiem Makarim untuk menghapuska Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA