FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    19 12-2021

    1609

    [DISINFORMASI] Video Pantai Merak Surut pada 6 Desember 2021

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Beredar di media sosial Twitter sebuah unggahan video dengan narasi yang mengklaim bahwa air laut di Pantai Merak tiba-tiba surut. Video tersebut mulai tersebar pada 6 Desember 2021.

    Berdasarkan hasil penelusuran, klaim pada cuitan tersebut telah dikonfirmasi oleh Tim SAR Merak. Mengutip dari akun Instagram Berita Cilegon Online (BCO), Petugas Pos SAR Merak, Ferry telah melakukan pemeriksaan di area laut dan memastikan jika kondisi perairan di wilayah tersebut dalam kondisi normal. Kondisi air laut berada pada kisaran ketinggian gelombang kategori rendah, yakni 0.50-1.25 meter dan kecepatan angin berada pada kecepatan 1-20 knot. Selain itu, mengutip dari detik.com, Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono membenarkan kejadian air laut Pantai Merak surut. Namun, kejadian tersebut terjadi pada Minggu, 5 Desember 2021 dini hari, bukan pada Senin, 6 Desember 2021 malam. Meskipun demikian, Sigit meminta masyarakat untuk waspada dan tetap tenang dengan kondisi cuaca yang tidak menentu jelang akhir tahun.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link Counter:

    Berita Terkait

    [HOAKS] Video Unjuk Rasa Warga Provinsi Papua Terkait Pencurian Suara pada Pemilihan Presiden 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Gempa di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat pada 10 April 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Video Erupsi Gunung Merapi pada 18 April

    Selengkapnya

    [HOAKS] Video Tentara Merah Cina Berdatangan Setiap Jam ke Indonesia Mulai 1 April 2024

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA