FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    22 07-2023

    1675

    [DISINFORMASI] Mengonsumsi Buah-buahan saat Perut Kosong Dapat Obati Kanker

    Kategori Hoaks | adhi004

    Penjelasan :

    Beredar kembali sebuah narasi pada platform WhatsApp yang mengeklaim bahwa mengonsumsi buah-buahan saat perut kosong dapat mengobati kanker. Dalam narasinya, termuat tulisan berupa "Pasien kanker seharusnya tidak mati. Terapi anti kanker sudah ditemukan yakni makanlah buah-buahan saat perut kosong atau sangat lapar".

    Dilansir dari cekfakta.tempo.com, klaim tersebut nyatanya tidak benar. Ketua Umum Yayasan Kanker Indonesia Aru Wisaksono Sudoyo menyatakan bahwa mengonsumsi buah-buahan saat perut kosong bukan terapi untuk kanker. Dirinya mengungkapkan bahwa tidak terdapat penelitian terkait hal tersebut. Dokter Spesialis Gizi di Rumah Sakit St. Carolus, Jakarta, dr. Nessa Wulandari, turut menyatakan bahwa bahan makanan biasanya menjadi bahan pendukung bagi pasien kanker dalam menjalani masa pengobatannya. Sementara itu, hoaks serupa sempat beredar pada tahun 2019 lalu dan telah diklarifikasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) melalui laman resminya kominfo.go.id.

    Kategori: Disinformasi

    Link Counter:

    Berita Terkait

    [HOAKS] MK usir Tim Hukum Anies Baswedan dari Persidangan karena Bukti Palsu

    Selengkapnya

    [HOAKS] Kenang-kenangan dari Presiden Jokowi Jelang Habis Masa Jabatannya

    Selengkapnya

    [HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Staf Pemerintah Kota Yogyakarta

    Selengkapnya

    [HOAKS] Pengumuman Hasil PPPK Guru Kelas di Kabupaten Pandeglang

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA