FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    01 02-2020

    2026

    [DISINFORMASI] Mahasiswa Indonesia di Wuhan Tidak Boleh Keluar Kamar

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Telah beredar kabar tentang Mahasiswa asal Indonesia yang terjebak di Wuhan dalam kondisi logistik menipis dan tidak boleh keluar kamar apartemen karena khawatir tertular penyakit dari virus corona.

    Faktanya, Setelah dikonfirmasi, ternyata tidak ada statement yang menyatakan “tidak boleh keluar kamar.” Seorang Mahasiswa yang menjadi narasumber mengatakan “tidak berani keluar kamar”. Kata “boleh” dan “berani” sangat berbeda artinya, dan sudah pasti beda pemahamannya. Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Tiongkok Cabang Wuhan membantah berita bohong tersebut dengan mengeluarkan Press Release bertanggal 24 Januari 2020, dengan nomor 078/PPITW//PR/I/2020 ditandatangani Rifqa Gusmida sebagai Sekretaris dan Nur Musyafak sebagai Ketua PPITW. Press release itu juga menyertakan nomor telepon yang bisa dihubungi untuk memastikan keadaan mahasiswa yang ada di Wuhan.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link Counter :

    https://mediaindonesia.com/read/detail/286395-mahasiswa-ri-di-wuhan-sayangkan-pemberitaan-virus-korona

    https://makassar.terkini.id/beredar-klarifikasi-terkait-berita-simpang-siur-kondisi-mahasiswa-indonesia-di-wuhan/

    https://www.suarantb.com/ntb/2020/01/286160/Mahasiswa.di.Wuhan.Sayangkan.Simpang.Siur.Berita.di.Indonesia/

    https://seword.com/luar-negeri/press-release-ppit-wuhan-dan-info-penting-lain-4dS4VkQ2W4

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Gelombang Tinggi 20 Meter Sapu Habis Laut Indonesia dan Ribuan Warga

    Selengkapnya

    [HOAKS] Tiga Kota Pesisir Indonesia Dilahap Gelombang Tinggi Seperti Kiamat

    Selengkapnya

    [HOAKS] Gas LPG Bisa Terisi Kembali dengan Disiram Air Panas

    Selengkapnya

    [HOAKS] Kekalahan Timnas Indonesia dari Irak dikomentari oleh Alex Ferguson

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA