FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    24 01-2020

    4395

    [DISINFORMASI] Virus Corona Diduga Sudah Menyebar dan Masuk ke Indonesia di Gedung BRI 2

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Beredar informasi yang menyatakan virus corona sudah menyebar dan masuk ke Indonesia. Kasus pertama terjangkitnya nCov atau virus corona di indonesia berasal dari pekerja Huawei warga negara asal China yang bekerja di Gedung BRI 2, Benhil, Jakarta Pusat.

    Faktanya Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, yang menyempatkan berkunjung ke Wisma BRI 2 menyatakan karyawan Huawei tersebut hanya radang tenggorokan. Ia menjamin, virus corona belum terdeteksi masuk ke Indonesia. Menkes Terawan menegaskan untuk tidak berasumsi terkait penyebaran virus corona, tanpa adanya diagnosis yang pasti dari dokter, rumah sakit, atau Kementerian Kesehatan. Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Sunarso juga membantah tegas adanya virus di lingkungan BRI. Ia menyatakan tidak ada pegawai yang terbukti mengidap virus tersebut. 

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link Counter :

    https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-4871313/heboh-virus-corona-di-wisma-bri-2-ternyata-radang-tenggorokan

    https://www.tribunnews.com/kesehatan/2020/01/24/fakta-kabar-virus-corona-menyebar-di-gedung-bri-jakarta-pekerja-huawei-demam-dan-bantahan-menkes?page=2

    Berita Terkait

    [HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

    Selengkapnya

    [HOAKS] Bill Gates Melepaskan Nyamuk yang Menyebarkan Kaki Gajah di Provinsi Bali

    Selengkapnya

    [HOAKS] Informasi Layanan Cicilan Logam Mulia Mengatasnamakan Bank Indonesia

    Selengkapnya

    [HOAKS] FIFA Batalkan Kemenangan Qatar atas Indonesia di Piala Asia U-23

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA