FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    21 03-2024

    214

    Awas Hoaks! Bantuan Dana Peserta BPJS Kesehatan

    Kategori Berita Kominfo | doni003

    Jakarta Pusat, Kominfo - Beredar konten unggahan di media sosial Facebook berupa poster menyertakan nama dan foto yang diklaim sebagai Prof. Drs. Muh Bakri, Msi sebagai Direktur Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

    Konon, poster tersebut memuat informasi BPJS Kesehatan mengeluarkan dana bantuan sebesar Rp25 Triliun untuk masyarakat seluruh indonesia dengan dana yang diterima oleh setiap penerima dana bantuan yang sudah didaftarkan sebanyak Rp125 Juta.

    Hasil penelusuran Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan fakta dari kompas.com, ternyata informasi bantuan dana Rp125 juta untuk peserta BPJS Kesehatan hoaks.

    Direktur BPJS Kesehatan Ali Ghufron menegaskan pihaknya tidak pernah memberikan bantuan dana dan pada akun Facebook resmi BPJS Kesehatan tidak memuat informasi tersebut.  Sementara itu, nama Drs Muh Bakri, M.Si tidak tertera di struktur kepengurusan BPJS Kesehatan yang dimuat pada situs resmi.

    Adapun, poster bantuan dana Rp125 juta merupakan hasil manipulasi dari undangan seminar daring yang dibagikan akun Facebook resmi BPJS Kesehatan, pada 23 Januari 2024.

    Berikut laporan harian isu hoaks, disinformasi dan misinformasi yang telah diidentifikasi oleh Tim AIS Kementerian Kominfo, Kamis (21/03/2024):

    1. [HOAKS] Bantuan Dana Rp125 Juta untuk Peserta BPJS Kesehatan
    2. [HOAKS] Tautan Cara Aktivasi DANA Paylater
    3. [HOAKS] Video Gempa Berkekuatan 10,9 Magnitudo Guncang Wilayah Provinsi Jawa Tengah dan Sebabkan Kabupaten Pangandaran Tamat
    4. [HOAKS] Gebyar Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank BJB Syariah
    5. [HOAKS] Akun Facebook Mengatasnamakan Pj Bupati Donggala

    Berita Terkait

    Awas Hoaks! Bantuan BI Senilai Rp125 Juta untuk Pelaku UMKM

    Faktanya, klaim yang beredar tersebut adalah tidak benar. Selengkapnya

    Awas Hoaks Lowongan Pekerjaan Online!

    Faktanya, klaim dalam unggahan tersebut tidak benar. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Give Away DPKP Kota Bandung

    Pemerintah Kota Bandung mengimbau masyarakat agar tidak menanggapi dan berhati-hati terhadap akun yang mengatasnamakan DPKP Kota Bandung. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Antre Panjang di Pelabuhan Gilimanuk Awal April 2024

    Fakta dari akun Instagram resmi @poldabali klaim video antrean panjang itu hoaks. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA