FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    21 05-2023

    124

    [DISINFORMASI] Aneurisma Otak Merupakan Cedera yang Serius dan Umum Terjadi Akibat Vaksin mRNA Covid-19

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar sebuah unggahan yang mengaitkan komplikasi medis yang dialami aktor peraih Oscar Jamie Foxx dengan vaksin Covid-19. Unggahan itu menyebut bahwa aneurisma otak yang dialami Jamie Foxx merupakan cedera serius akibat vaksin mRNA Covid-19 yang umum terjadi pada orang berusia muda.

    Dilansir dari politifact.com, John Swartzberg, Profesor Emeritus Klinis di University of California, Berkeley School of Public Health mengatakan, tidak ada bukti kuat bahwa vaksin mRNA Covid-19 menyebabkan aneurisma otak. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) juga tidak mencantumkan aneurisma otak sebagai efek samping umum setelah vaksinasi Covid-19 pada semua kelompok umur. Faktor risiko aneurisma otak sendiri termasuk akibat dari kelainan bawaan tertentu, tekanan darah tinggi yang tidak diobati, merokok, dan penyalahgunaan obat. Lebih lanjut, sampai saat ini tidak ada keluarga atau kerabat Jamie Foxx yang secara terbuka mengonfirmasi apakah aktor tersebut menderita aneurisma otak.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link counter:

    Berita Terkait

    [DISINFORMASI] Ventilator Membunuh Semua Pasien Covid-19

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Video Peluncuran Rudal Terbesar di Dunia Milik Indonesia

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Lampu Jalan Terhubung ke Vaksin mRNA

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Pesan Berantai Geng Motor Balas Dendam Sasar Kendaraan Plat E Indramayu

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA