FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    28 03-2023

    1318

    Bangun Peradaban Islam Dunia, Indonesia-Mesir Tingkatkan Kerja Sama di Bidang Pendidikan

    Kategori Berita Pemerintahan | Viska

    Jakarta Pusat, Kominfo – Hubungan kerja sama yang dijalin akrab antara Indonesia dengan Mesir telah berlangsung cukup lama. Salah satu dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Mesir berupa pemberian beasiswa bagi pelajar dan mahasiswa Indonesia untuk menuntut ilmu di Mesir, khususnya di Universitas Al-Azhar. Dukungan beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa Indonesia di Al-Azhar semakin meningkat jumlahnya dari tahun ke tahun.

    Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin pun menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Mesir yang telah berjasa dalam pendidikan di Indonesia.

    “Untuk itu, saya atas nama Pemerintah Indonesia ingin menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Mesir yang telah memberikan dukungan beasiswa kepada mahasiswa Indonesia di Al-Azhar yang jumlahnya semakin meningkat,” ucap Wapres pada Peringatan Hari Lahir Al-Azhar ke-1083 di Istana Wakil Presiden, Jl. Merdeka Selatan No. 6, Jakarta Pusat, Selasa (28/03/2023).

    Sebagai upaya mendukung hal tersebut, Wapres mengungkapkan, kini Pemerintah Indonesia terus memperbaiki sistem pengiriman pelajar dan mahasiswa Indonesia ke Mesir.

    “Hari Ini yang saya dengar ada kurang lebih 12.000 mahasiswa kita di Mesir. Agar proses studi berjalan lancar, kini Pemerintah Indonesia telah dan akan terus memperbaiki tata kelola pengiriman pelajar dan mahasiswa Indonesia ke Mesir,” ujar Wapres.

    Hal ini dilakukan, guna memastikan hak didik dan hak perlindungan pelajar dan mahasiswa Indonesia dapat terpenuhi, khususnya kemampuan akademis, akhlak, kesehatan, dan kematangan emosional.

    Wapres juga mengajak warga Mesir untuk belajar dan mendalami ilmu dan budaya yang ada di Indonesia sebagai kelanjutan kerja sama antara Indonesia dengan Mesir.

    “Selain itu, sebagaimana pernah saya sampaikan sebelumnya kepada Deputi Syekh Al-Azhar Muhammad Al-Duwainy terkait tawaran kepada warga Mesir untuk menuntut ilmu dan budaya di Indonesia, mudah-mudahan dapat direalisasikan, sebagai bentuk kerja sama pertukaran ilmu pengetahuan dan teknologi,” ungkapnya.

    Untuk itu, Wapres berharap, kerjasama di bidang pendidikan ini terus berlangsung, shingga hubungan kedua negara semakin meningkat.

    “Saya mengharapkan hubungan kerja sama ke depan antara [Pemerintah] Indonesia dengan Pemerintah Mesir dan Al-Azhar akan semakin erat dan kerjasama tersebut dapat menghasilkan kontribusi optimal terhadap pembangunan peradaban Islam dunia,” tutup Wapres.

    Sebelumnya, Duta Besar Mesir untuk Indonesia Ashraf Mohamed Moguib Sultan mengungkapkan kekagumannya atas semangat belajar mahasiswa Indonesia di Mesir.

    “Saya merasakan antusiasme dan keinginan besar dari calon mahasiswa Indonesia untuk melanjutkan studinya di Al-Azhar untuk mengenal pemikiran moderat dan wasathiyah Islam,” tutur Ashraf.

    Menurutnya, Indonesia dikenal sebagai umat yang toleran, meskipun memiliki beragam suku dan etnis.

    “Dengan demikian, Indonesia telah menunjukkan model kehidupan yang indah bagi dunia,” imbuhnya.

    Berita Terkait

    Presiden dan Anggota Kabinet Indonesia Maju Sampaikan SPT Pajak di Istana Negara

    Batas akhir penyampaian SPT Tahunan PPh Orang Pribadi Tahun Pajak 2023 adalah tanggal 31 Maret 2024. Selengkapnya

    Indonesia Jajaki Peningkatan Kerja Sama Transformasi Digital dengan Australia

    Menteri Anas juga mengusulkan dua hal yang dapat ditempuh sebagai penguatan kolaborasi Indonesia-Australia. Selengkapnya

    Tingkatkan Produsen Halal Indonesia-Selandia Baru, Wapres Harapkan Kerja Sama Ditindaklanjuti

    Wapres berharap akan ada tindak lanjut antara pengusaha Selandia Baru dengan pengusaha di Indonesia terkait peningkatan kemitraan untuk mena Selengkapnya

    Pimpin SKP, Presiden Tekankan Kesiapan Ramadan dan Penyusunan RAPBN 2025

    Presiden menginstruksikan seluruh kementerian dan lembaga terkait untuk memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan khu Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA