FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    23 11-2022

    3632

    Publikasi Dokumen Report Deliverables G20 Digital Economy Working Group (DEWG)

    SIARAN PERS NO. 521/HM/KOMINFO/11/2022
    Kategori Siaran Pers

    Siaran Pers No. 521/HM/KOMINFO/11/2022

    Rabu, 23 November 2022

    tentang

    Publikasi Dokumen Report Deliverables G20 Digital Economy Working Group (DEWG)

    Pelaksanaan Digital Economy Ministers’ Meeting (DEMM) pada tanggal 1 September 2022 lalu merupakan pertemuan puncak dari G20 Digital Economy Working Group (DEWG). DEMM menghasilkan Chair’s Summary dengan dukungan penuh dari seluruh anggota G20 dan negara undangan terhadap tiga isu prioritas DEWG dengan 12 deliverables. Pembahasan ketiga isu prioritas tersebut beserta seluruh deliverables merupakan elaborasi terhadap tema besar DEWG, yaitu Achieving a Resilient Recovery: Working Together for a More Inclusive, Empowering, and Sustainable Digital Transformation.

    Persidangan DEMM dipimpin langsung oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Johnny G. Plate, selaku Chair dari DEMM. Sedangkan rangkaian persidangan DEWG sepanjang tahun 2022 dipimpin oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Kominfo, Mira Tayyiba, dan Staf Khusus Menteri Kominfo Bidang Digital dan Sumber Daya Manusia, Dedy Permadi.

    Dari 12 deliverables DEWG, 4 di antaranya berupa kegiatan dan 8 di antaranya berupa dokumen-dokumen laporan (reports). Dokumen-dokumen laporan yang disebut sebagai Report Deliverables of the Digital Economy Working Group (DEWG), merupakan hasil kerja keras dari DEWG bersama dengan Global Knowledge Partners (GKP), yang terdiri dari organisasi internasional International Telecommunication Union (ITU), United Nations Economic and Social Commission for Asia and the Pacific (UNESCAP), Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD), dan United Nations Conference on Trade and Development (UNCTAD). Adapun 8 dokumen tersebut terbagi dalam masing-masing isu prioritas.

    Pada Isu Prioritas 1, Konektivitas Digital dan Pemulihan Pasca COVID-19, terdapat dua dokumen laporan, yaitu i) dokumen Stocktaking on the Extended Concept and Shared Understanding of Digital Connectivity, yang merupakan laporan terkait pemanfaatan konektivitas digital pada berbagai sektor di beberapa anggota G20; serta ii) dokumen laporan Collection of Existing Practices on Digital Security as a Key Enabler to Support Business Continuity, yang menjelaskan berbagai praktik saat ini terkait keamanan digital yang dilakukan oleh anggota G20 untuk menunjang keberlanjutan kegiatan usaha. Penyusunan kedua dokumen laporan tersebut didukung oleh ITU.

    Pada Isu Prioritas 2, Kecakapan Digital dan Literasi Digital, terdapat tiga dokumen laporan. Dokumen pertama adalah laporan Collection of Policies and Recommendations to Improve Meaningful Participation of People in Vulnerable Situation in the Digital Economy di mana tercatatnya berbagai praktik anggota G20 dalam mewujudkan ekonomi digital yang inklusif, khususnya terhadap kelompok rentan. Kedua, adalah laporan The G20 Toolkit for Measuring Digital Skills and Digital Literacy: A Compilation of Reports yang menjelaskan mengenai instrumen toolkit DEWG yang dapat digunakan untuk mengukur kecakapan dan literasi digital. Ketiga, adalah dokumen Compendium of Frameworks of Practices and Policies on Advanced Digital Skills and Digital Literacy, di mana disajikan analisis mendalam mengenai upaya anggota G20 untuk meningkatkan kecakapan dan literasi digital di negara masing-masing. Penyusunan dokumen-dokumen laporan Isu Prioritas 2 didukung oleh UNESCAP untuk dokumen pertama dan kedua, serta ITU untuk dokumen ketiga.

    Hasil diskusi dan pengembangan substantif Isu Prioritas 3, yaitu Data Free Flow with Trust and Cross-Border Data Flows, juga menghasilkan tiga dokumen laporan. Dokumen keluaran pertama, berjudul The Workshop of Multistakeholder Dialogue on Identifying Measures to Facilitate the Different Levels of Understanding of Data Governance: A Compilation of Reports merupakan kompilasi dari 3 laporan yang mendokumentasikan kegiatan lokakarya lintas pemangku kepentingan terkait isu tata kelola data dan arus data lintas batas. Dokumen kedua, berjudul Stocktaking Existing Data Governance Approaches to Identify Common Values for Data Free Flow with Trust and Cross-Border Data Flows in the G20, bertujuan untuk mengidentifikasi praktik saat ini pada kegiatan arus data lintas batas yang dilakukan oleh anggota G20. Kemudian, dokumen keluaran terakhir adalah Report on Identifying Key Enablers for Digital Identity, yang merupakan laporan analisis penerapan identitas digital oleh anggota G20 untuk mendorong pemanfaatan identitas digital secara komprehensif di masa depan. Terdapat dua GKP yang terlibat dalam penyusunan dokumen keluaran Isu Prioritas 3, yaitu OECD untuk ketiga dokumen dan UNCTAD untuk dokumen keluaran pertama.

    Substansi yang terkandung dalam masing-masing dokumen laporan tersebut telah menunjukan kepemimpinan Kominfo dalam membangun pemahaman bersama antar anggota G20 DEWG dan dapat menjadi basis kolaborasi internasional yang lebih kuat. Hal ini selaras dengan pernyataan Menkominfo yang terus mendorong anggota G20 untuk terus berkolaborasi secara terbuka guna mewujudkan ekonomi digital global yang berkelanjutan dan tangguh.

    Rangkaian DEWG dan DEMM juga didukung oleh berbagai pihak dalam sebuah kolaborasi pentahelix, mulai dari GKP, National Knowledge Partners (NKP), National Strategic Stakeholders (NSS), Industry Task Force (ITF), dan media – terkait diseminasi isu prioritas hingga hasil pembahasan. NKP terdiri dari Universitas Indonesia (UI), Universitas Gadjah Mada (UGM), dan Universitas Padjadjaran (UNPAD). Sedangkan NSS di antaranya adalah Masyarakat Telematika Indonesia (MASTEL), Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi, Indonesian E-Commerce Association (idEA), Indonesia Cyber Security Forum (ICSF), Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Asosiasi Big Data dan AI (ABDI), dan Indonesia Internet Governance Forum (ID-IGF). ITF juga turut memeriahkan gelaran DEWG dan DEMM melalui kerja bersama lintas industri di bidang telekomunikasi dan informatika.  Seluruh pihak di atas telah berkontribusi besar dalam proses diseminasi substansi Isu Prioritas DEWG G20 sejak awal hingga dipublikasikannya dokumen laporan DEWG G20.

    Oleh karena itu, mari Indonesia terus melangkah maju demi masa depan yang inklusif, memberdayakan, dan berkelanjutan. Recover Together, Recover Stronger!

    Unduh Dokumen di sini:

    G20 Digital Economy Ministers' Meeting (DEMM) Chair's Summary

    Isu Prioritas 1 

    1. Stocktaking on the Extended Concept and Shared Understanding of Digital Connectivity
    2. Collection of Existing Practices on Digital Security as a Key Enabler to Support Business Continuity

    Isu Prioritas 2 

    1. Collection of Policies and Recommendations to Improve Meaningful Participation of People in Vulnerable Situation in the Digital Economy 
    2. The G20 Toolkit for Measuring Digital Skills and Digital Literacy: A Compilation of Reports 
    3. Compendium of Frameworks of Practices and Policies on Advanced Digital Skills and Digital Literacy

    Isu Prioritas 3

    1. The Workshop of Multistakeholder Dialogue on Identifying Measures to Facilitate the Different Levels of Understanding of Data Governance: A Compilation of Reports  
    2. Stocktaking Existing Data Governance Approaches to Identify Common Values for Data Free Flow with Trust and Cross-Border Data Flows in the G20
    3. Report on Identifying Key Enablers for Digital Identity

    Biro Humas Kementerian Kominfo
    e-mail: humas@mail.kominfo.go.id
    Telp/Faks : 021-3504024
    Twitter @kemkominfo
    FB: @kemkominfo
    IG: @kemenkominfo
    website: www.kominfo.go.id 

    Berita Terkait

    Siaran Pers No. 276/HM/KOMINFO/04/2024 tentang Menteri Budi Arie Ajak Kolaborasi TBI Susun Regulasi AI

    Penyusunan regulasi mengenai AI memerlukan pertimbangan aspek fundamental unhtuk meminimalkan risiko pemanfaatan teknologi yang makin banyak Selengkapnya

    Siaran Pers No. 275/HM/KOMINFO/04/2024 tentang Uji Coba Konektivitas Digital IKN, Kominfo Apresiasi Dukungan TBI

    TBI akan membuat studi mengenai kedaulatan dan keamana data berkaitan dengan penggunaan teknologi satelit. Selengkapnya

    Siaran Pers No. 274/HM/KOMINFO/04/2024 tentang Terima Tony Blair, Menkominfo Bahas Kerja Sama Percepatan Transformasi Digital

    Menkominfo mengharapkan kolaborasi dengan Tony Blair Institute for Global Change (TBI) akan terus berlanjut dalam mengimplementasikan Sistem Selengkapnya

    Siaran Pers No. 273/HM/KOMINFO/04/2024 tentang Akselerasi Ekonomi Digital, Menkominfo Jajaki Peluang Kerja Sama Joint Lab

    Menurut Menkominfo, pembentukan Joint Lab diarahkan untuk akselerasi penerapan teknologi pada sistem pembayaran layanan keuangan, khususnya Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA