FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    17 11-2022

    790

    Ajang G20 Dorong Percepatan Transformasi Digital di Indonesia

    Kategori Artikel | doni003

    Presidensi G20 Indonesia berpotensi memperkuat kerja sama antara pemangku kepentingan dari berbagai negara. Sehingga, dapat mempercepat transformasi digital di tanah air semakin masif pada tahun-tahun mendatang. 

    "Dapat memperkuat hubungan, jadi semakin mudah dalam mengembangkan sektor transformasi digital," kata Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Hary Budiarto, ketika memberikan keterangan pers pada Kamis (17/11/2022). 

    Ada tiga isu yang dapat mendorong transformasi digital dalam negeri menjadi semakin masif yakni konektivitas digital dan pemulihan pascapandemi Covid-19. Kedua, literasi digital dan kecakapan digital. Ketiga, aliran data gratis dengan kepercayaan (Data free flow with trust) dan aliran data lintas batas (cross border data flow).

    Menurut Hary, pertemuan G20 yang digelar telah membuka sejumlah komitmen kerja sama yang berkaitan dengan tiga isu tersebut. Sehingga, pada beberapa waktu mendatang banyak peluang yang dapat dimaksimalkan dalam mendukung transformasi digital pada berbagai sektor ke depan. 

    Dengan kerja sama, niscaya ego masing-masing dari pemangku kepentingan dapat terkikis. Sehingga mulai meningkatkan kesadaran mereka akan betapa pentingnya menjalin kerja sama di masa depan.

    "Kita harus mengesampingkan ego dalam membangun kerja sama ke depan," kata Hary. 

    Ruang-ruang diskusi antar pemangku kepentingan dalam sektor digital pun harus seringkali diadakan. Dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan mampu berdampak positif terhadap ekosistem digital. 

    Kemudian, tema yang dibahas pun harus lebih spesifik yang berkaitan dengan transformasi digital dalam konteks kekinian. Dengan begitu, akan menjawab setiap persoalan yang berkaitan dengan transformasi digital di tanah air. 

    Terlebih penting, melalui diskusi spesifik akan memunculkan ide dan solusi yang dalam membuat percepatan transformasi digital. Melalui inovasi yang dihasilkan ketika diskusi telah selesai dilakukan oleh para pemangku kepentingan tersebut. 

    "Kita bersama-sama pemangku kepentingan untuk membahas masa depan. Untuk transformasi teknologi dan pembangunan berkelanjutan," pungkas Hary. 

    Sumber: indonesia.go.id

    Berita Terkait

    Daya Saing Digital Indonesia

    Indonesia meraih posisi ke-45 dunia pada peringkat daya saing digital. Sebuah bukti keberhasilan dan pengakuan dunia atas percepatan transfo Selengkapnya

    Perempuan Harus Melek Digital

    Proporsi perempuan dalam pekerjaan yang berkaitan dengan teknologi seperti pemrograman, analisis sistem, pengembang perangkat lunak dan lain Selengkapnya

    Tiga Inisiatif Bali untuk Atasi Informasi Sesat di Medsos

    KTT ASIA MEDIA SUMMIT (AMS) 2023 sepakat penegakan hukum bersama secara regional demi mengidentifikasi dan menjaga keseimbangan antara kebeb Selengkapnya

    Kominfo Perkuat Ekosistem Digital Nasional

    Para pelaku usaha rintisan atau startup berbasis digital diharapkan dapat membangun strategi bisnis jangka panjang yang lebih efektif demi k Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA