FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    03 10-2022

    2814

    [HOAKS] Rekrutmen Tenaga Kesehatan di Rumah Sakit Galesong

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar di media sosial, sebuah flyer berisi informasi rekrutmen tenaga kesehatan (nakes) untuk penempatan di Rumah Sakit Galesong, Kabupaten Takalar. 

    Faktanya, dilansir dari sulsel.fajar.co.id, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Takalar dr. Rahmawati memastikan bahwa informasi tersebut adalah hoaks. Ia mengatakan bahwa hingga saat ini belum ada perekrutan nakes dan tenaga pendukung lainnya untuk Rumah Sakit Internasional (RSI) Galesong karena saat ini RSI Galesong masih dalam tahap pembangunan. Untuk itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar tidak mempercayai oknum mana pun, apalagi meminta sejumlah uang dengan iming-iming rekrutmen RSI Galesong. Info rekrutmen akan diumumkan secara resmi jika pembangunan sudah selesai.

     KATEGORI: HOAKS

     

    Link Counter:

     

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] Akun Facebook Mengatasnamakan Bupati Kabupaten Kutai Kartanegara Edi Damansyah

    Selengkapnya

    [HOAKS] CNN: Mahkamah Konstitusi Tolak Gugatan Soal Pernikahan Beda Dimensi

    Selengkapnya

    [HOAKS] Kemunculan Api dari Dalam Bumi setelah Gempa di Kota Tuban

    Selengkapnya

    [HOAKS] Gelombang Tinggi Terjang Pulau Bali Hingga Hanyut

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA