FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    22 09-2022

    1239

    [DISINFORMASI] Ma'ruf Amin Minta Rakyat Pakai Kayu Bakar untuk Masak

    Kategori Hoaks | Viska

    Penjelasan :

    Beredar unggahan tangkapan layar artikel berita di media sosial Twitter berjudul "Wapres minta rakyat Pakai kayu bakar saat masak biar irit", dengan foto ilustrasi Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin berpidato di podium. Dalam tangkapan layar tersebut juga tertera tanggal publikasi yaitu 19 September 2022, serta nama jurnalis yang menulis konten tersebut.

    Berdasarkan penelusuran cek fakta merdeka.com, tangkapan layar artikel berita yang beredar tersebut merupakan hasil suntingan. Diketahui artikel aslinya diunggah oleh situs berita okezone.com berjudul "Wapres Ma'ruf Amin: Prof Azyumardi Azra Akademisi Berkaliber Dunia" pada 19 September 2022 pukul 18.59 WIB dengan nama jurnalis Binti Mufarida. Persamaan lainnya juga terlihat dari foto Wapres Ma’ruf Amin menggunakan batik yang didominasi warna cokelat dan memakai kopiah. Sementara itu, tidak ditemukan informasi dari media daring yang menyebutkan Wapres Ma'ruf Amin meminta masyarakat memasak menggunakan kayu bakar agar lebih irit.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link counter:

    Berita Terkait

    [DISINFORMASI] Pembacaan Surat Pemecatan Fadli Zon oleh Mahkamah Kehormatan Dewan RI

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] KPK Sita Kendaraan Mewah Sri Mulyani

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Indonesia Ditunjuk sebagai Tuan Rumah Piala Dunia 2040

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Menteri Keuangan Sri Mulyani Dijemput Paksa KPK

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA