FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    11 03-2022

    3765

    Nilai Kinerja Anggaran Sangat Baik, Kominfo Raih Penghargaan Kemenkeu

    Kategori Berita Kominfo | mth

    Jakarta Pusat, Kominfo - Kementerian Komunikasi dan Informatika meraih penghargaan Kementerian dengan PAGU Anggaran Besar dengan Kinerja Anggaran Terbaik Tahun 2021. Penghargaan itu diberikan oleh Kementerian Keuangan karena Kementerian Kominfo mencatatkan Nilai Kinerja Anggaran sebesar 93,11 untuk kementerian negara dan lembaga dengan PAGU Anggaran Besar.

    Penghargaan itu ditetapkan oleh Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati, melalui Keputusan Menteri Keuangan Nomor 58/KMK.02/2022 tentang Penetapan Kementerian Negara/Lembaga yang Diberikan Penghargaan atas Kinerja Anggaran Kementerian Negara/Lembaga Tahun Anggaran 2021.

    Sekretaris Jenderal Kementerian Kominfo Mira Tayyiba mengapresiasi seluruh jajaran atas penghargaan itu dan berharap bisa meningkatkan capaian di tahun depan.

    "Saya mengucapkan selamat kepada seluruh jajaran Kominfo atas penghargaan yang diterima. Dan saya berharap Kominfo bisa terus mempertahankan dan meningkatkan capaian itu di tahun-tahun berikutnya," ungkapnya di Jakarta Pusat, Jumat (11/03/2022).

    Sementara itu, Inspektur Jenderal Kementerian Kominfo, Dodi Setiadi menyatakan harapan agar penghargaan itu dapat mendorong pengelolaan anggaran makin baik. "Saya berharap dengan penghargaan itu pengelolaan anggaran di Kominfo akan semakin baik ke depannya," ungkapnya.

    Dalam salinan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 58/KMK.02/2022 terdapat  tiga kategori penghargaan atas kinerja anggaran kementerian dan lembaga. Pertama, kementerian negara dan lembaga dengan kategori PAGU Anggaran Besar. Kedua, kementerian negara dan lembaga dengan kategori PAGU Anggaran Sedang, dan ketiga, kementerian negara  dan lembaga dengan kategori PAGU Anggaran Kecil.

    "Kementerian negara/lembaga yang diberikan penghargaan berupa piagam penghargaan adalah kementerian negara/lembaga yang memperoleh nilai kinerja anggaran sangat baik, yakni dengan nilai lebih dari 90,00," seperti dikutip dari KMK tersebut.

    Berikut rincian kementerian negara dan lembaga dengan PAGU Anggaran Besar, yang berhasil meraih penghargaan seperti yang ditetapkan dalam KMK No. 58/KMK.02/2022:

    1. Kementerian Keuangan (98,07)
    2. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (96,57)
    3. Kepolisian Negara Republik Indonesia (96,33)
    4. Kementerian Agama (95,04)
    5. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (94.95)
    6. Kementerian Pertahanan (94,54)
    7. Mahkamah Agung (94,50)
    8. Kementerian Sosial (94,25)
    9. Kementerian Kesehatan (94,00)
    10. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (93,43)
    11. Kementerian Koperasi dan UKM (93,34)
    12. Kementerian Komunikasi dan Informatika (93,11)
    13. Kementerian Perhubungan (92,96)
    14. Kementerian Pertanian (92,10)

    Berita Terkait

    Baksos dan Santunan Anak Yatim, Ketua DWP Kominfo Ingatkan Soal Sedekah

    Ketua Panitia Baksos dan Santunan Anak Yatim DWP Kementerian Kominfo Ilma Nugrahani Ismail menyatakan kegiatan Bakti Sosial Santunan dan Baz Selengkapnya

    Hindari Sanksi, Kominfo Dorong Importir Penuhi Perizinan Perangkat Telekomunikasi

    Penerapan perizinan ditujukan untuk melindungi keamanan nasional atau kepentingan umum dan melindungi hak kekayaan intelektual, melindungi k Selengkapnya

    Lantik 88 PPPK dan 12 Jafung, Kominfo Targetkan Peningkatan Kinerja dan Kompetensi

    Kepala BKO Setjen Kementerian Kominfo meminta seluruh pegawai yang baru dilantik terus aktif meningkatkan kompetensi dan mengubah mindset Selengkapnya

    [Berita Foto] Tiba di Barcelona, Menkominfo Mulai Lawatan ke Spanyol

    Dalam lawatan ke Spanyol, Menteri Budi Arie akan menghadiri Mobile World Congress (MWC) 2024. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA