FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    04 03-2021

    1366

    [HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Kepala Inspektorat Kabupaten Kutai Kartanegara

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Beredar sebuah nomor WhatsApp mengatasnamakan Kepala Inspektorat Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Heriansyah. Nomor WhatsApp tersebut diketahui mengirimkan pesan kepada beberapa orang untuk menawarkan jasa jual beli kendaraan bermotor.

    Faktanya, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara melalui beberapa akun media sosial resminya menyatakan bahwa hal itu merupakan modus penipuan. Nomor atau akun WhatsApp tersebut bukanlah milik Kepala Inspektorat Kabupaten Kukar, Heriansyah. Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan tidak menanggapi pesan yang mengatasnamakan Kepala Inspektorat Kabupaten Kukar tersebut, serta melaporkan kepada pihak berwenang agar tidak menimbulkan kerugian.

    KATEGORI: HOAKS

    Link Counter:

    Berita Terkait

    [HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA

    Selengkapnya

    [HOAKS] Akun Facebook dan WhatsApp Mengatasnamakan Brigjen Pol Yehu Wangsajaya

    Selengkapnya

    [HOAKS] Penawaran Tebus Murah iPhone Mengatasnamakan Puskesmas Kuta Utara

    Selengkapnya

    [HOAKS] Tiga Orang Anak Berusia Sepuluh Tahun Lolos dari Penculikan di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA