FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    12 11-2020

    888

    Awas Disinformasi! Penghargaan WHO untuk Menkes

    Kategori Berita Kominfo | doni003

    Jakarta, Kominfo – Beredar konten di media online dengan gambar Menteri Kesehatan Republik Indonesia, dr. Terawan Agus Putranto sedang memegang piala penghargaan.

    Konon, terdapat juga narasi yang menyebutkan foto tersebut merupakan foto Menkes Terawan yang mendapatkan penghargaan dari Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO).

    Setelah Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menelusuri kebenaran informasi itu, ditemukan bahwa klaim pada unggahan gambar tersebut adalah salah.

    Terverifikasi bahwa foto tersebut diabadikan pada saat dr. Terawan menerima penghargaan berupa Lifetime Achievement Award dari Ketua Umum Leprid Paulus Pangka di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta pada tanggal 17 Juni 2019.

    Lembaga Prestasi Indonesia-Dunia (Leprid) memberikan apresiasi berupa Lifetime Achievement Award kepada Kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta, Mayjen TNI Dr. dr. Terawan Agus Putranto, Sp. Rad (K) RI.

    Apresiasi ini diberikan atas prestasi dr. Terawan sebagai penemu metode cuci otak (brain wash) dengan modifikasi program Digital Subtraction Angiography (DSA) untuk penyakit stroke.

    Berikut laporan isu hoaks dan disinformasi yang telah diidentifikasi oleh Tim AIS Kementerian Kominfo,  Rabu (11/11/2020):

    1. Kota Solo Bebas dari Virus Corona
    2. Biaya Tambahan dan Batas Penukaran Tabung Biru Elpiji menjadi Bright Gas
    3. Penutupan Jalan Menuju Bulak Kapal Bekasi selama 535 Hari
    4. Status Sebaran Covid-19 di Kabupaten Pacitan dalam Zona Hijau
    5. Billboard Kampanye Donald trump di Times Square Berbahasa Indonesia
    6. Piala Penghargaan dari WHO untuk Menkes Terawan
    7. Tim Kuasa Hukum dari Indonesia siap membantu Donald Trump untuk Gugatan Pilpres di Amerika
    8. Cara Menghilangkan Formalin dalam Makanan
    9. Link Telegram untuk Dapatkan Uang GoPay Gratis
    10. LTMPT Adakan Streaming Youtube Terkait UTBK 2021

    Berita Terkait

    Awas Hoaks Lowongan Pekerjaan Online!

    Faktanya, klaim dalam unggahan tersebut tidak benar. Selengkapnya

    Akan Diresmikan Presiden, Kominfo Targetkan PDN Tuntas Agustus 2024

    Selain di Bekasi, Kementerian Kominfo merencanakan pembangunan PDN di Batam dan Ibu Kota Nusantara. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Informasi Tenggat Penguruan STR Seumur Hidup

    Klaim terkait pengurusan STR Seumur Hidup bagi named dan nakes sebelum tanggal 1 Februari 2024 adalah tidak benar. Selengkapnya

    Awas Hoaks! Bantuan OJK untuk Lunasi Pinjol

    OJK membantah soal bantuan bagi masyarakat untuk melunasi jeratan pinjol. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA