FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    14 10-2020

    2074

    Transformasi Digital Dorong Kreativitas dan Inovasi Baru di Sektor Kesehatan

    Kategori Berita Kominfo | Irso
    Menteri Kominfo Johnny G. Plate dalam Konferensi Pers Akselerasi Penyediaan Akses Internet di Puskesmas dan Rumah Sakit di Indonesia dlam Rangka Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, di Media Center KCPEN Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Rabu (14/10/2020). - (AYH)

    Jakarta, Kominfo – Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan penyediaan akses internet yang merata, diharapkan masyarakat di seluruh Indonesia dapat menikmati akses pelayanan kesehatan yang lebih baik dan optimal, khususnya di tengah pandemi Covid-19.

    “Didukung dengan adopsi teknologi baru dan penyiapan talenta digital, kami juga  memiliki visi bahwa transformasi digital dapat mendorong kreativitas dan inovasi baru di sektor kesehatan,” ujarnya dalam Konferensi Pers Akselerasi Penyediaan Akses Internet di Puskesmas dan Rumah Sakit di Indonesia dlam Rangka Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, di Media Center KCPEN Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Rabu (14/10/2020).

    Oeh karena itu, Menteri Johnny juga mengajak seluruh lapisan masyarakat agar dalam situasi pandemi Covid-19 ini dapat secara bersama-sama mewujudkan ekosistem digital dalam berbagai sektor strategis.

    “Marilah kita bersama-sama membangun dan mewujudkan ekosistem digital yang inklusif dan berkelanjutan, untuk kesehatan pulih dan ekonomi bangkit menuju Indonesia maju: Indonesia Sehat, Indonesia Kerja, Indonesia Tumbuh,” ujarnya.

    Usai konferensi pers, Staf Khusus Menteri Kominfo Bidang Digital dan SDM Dedy Permadi menyatakan salah satu upaya mewujudkan transformasi digital adalah penuntasan implementasi 4G. Hal ini sesuai dengan arahan  Presiden Joko Widodo yang mencanangkan percepatan transformasi digital nasional.

    “Salah satu agenda dalam percepatan transformasi digital nasional adalah program penataan dan penambahan spektrum frekuensi atau istilah teknisnya sering disebut dengan farming dan refarming,” jelasnya,

    Aspek penting dari penataan dan penambahan spektrum frekuensi karena ada pita-pita tertentu yang bisa dioptimalisasi. Khususnya untuk 700 Mhz bisa dilakukan optimalisasi bahkan itu disebut sebagai pita emas spektrum frekuensi radio.

    “Sehingga dengan optimalisasi pemanfaatan pita 700 Mhz itu kita bisa melakukan banyak hal, banyak hal itu yang pertama optimalisasi penggunaan untuk sinyal 4G di mana kita sekarang masih punya PR ada 12.548 desa dan kelurahan yang belum terjangkau sinyal 4G, pita itu bisa dimanfaatkan” ujarnya

    Menurut Stafsus Dedy, tujuan kedua dari pemanfaatan 700 Mhz adalah untuk mengeksplorasi dan menjajaki kemungkinan pengembangan teknologi 5G. Oleh karena itu, Undang-Undang Cipta Kerja sektor Pos, Telekomunikasi dan Penyiaran menjadi sangat penting.

    “Karena melalui Undang-Undang Cipta Kerja pada sektor tersebut kita memiliki regulasi atau landasan hukum untuk segera melakukan percepatan dalam penataan dan penambahan spektrum frekuensi radio,” jelasnya.

    Berita Terkait

    Wamenkominfo akan Bincang Transformasi Digital dengan Sivitas STMM

    Wamenkominfo akan berbincang dengan sivitas STMM Yogyakarta mengenai transformasi digital yang mencakup tangan dan antisipasi perubahan indu Selengkapnya

    Awas Disinformasi! Bawaslu Diskualifikasi Ganjar dari Bursa Capres

    Konon, isi video merupakan potongan rekaman video dari peristiwa yang tidak berkaitan. Selengkapnya

    Siapkan Talenta Digital Kompeten, Kominfo Gelar Pelatihan dan Sertifikasi

    Junior Graphic Designer menjadi tema pelatihan dan sertifikasi agar talenta digital makin kompeten. Selengkapnya

    Kolaborasi Kominfo - DQLab Siapkan Generasi Muda Melek Data

    Kominfo mengharapkan pelatihan itu dapat dimanfaatkan calon talenta digital dengan semua latar belakang pendidikan. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA