FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    17 06-2020

    705

    Pakai QR Code Lacak Pengunjung Positif Covid-19, Itu Disinformasi!

    Kategori Berita Kominfo | doni003

    Jakarta, Kominfo - Beberapa kota besar di Indonesia mulai menerapkan new normal atau kenormalan baru. Salah satunya dengan membuka kembali pusat perbelanjaan. Setiap pusat perbelanjaan menerapkan aturan agar pengujung bisa masuk dengan aman, salah satunya dengan memasang scan QR code.

    Belakangan beredar pesan berantai melalui WhatsApp yang menyebutkan fungsi scan QR Code sebelum memasuki mall untuk melacak pengunjung jika terjadi kasus Covid-19.  Sehingga semua pengunjung yang terdaftar masuk mall tersebut menjadi ODP dan dapat dilacak untuk dikarantina.

    Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan bahwa pesan berantai yang beredar itu kabar bohong yang menyesatkan alias hoaks. Hal itu dikatakan Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), Stefanus Ridwan.

    “Saya mengimbau semua pihak untuk tidak menelan mentah-mentah informasi yang keliru dan sekaligus mengingatkan masyarakat untuk senantiasa disiplin agar dapat menekan kasus COVID-19 supaya penyebaran virus tidak meluas lagi,” tegas Stefanus Ridwan.

    Hal serupa disampaikan Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta, Ellen Hidayat. Ia turut membantah jika registrasi dilakukan untuk contact tracking Covid-19.

    “Registrasi melalui QR code ini dilakukan untuk memudahkan perhitungan pengunjung sesuai dengan Pergub 51/2020, yakni 50 persen,” tandas Ellen  Hidayat.

    Berikut daftar lengkap hoaks dan disinformasi yang telah diidentifikasi Tim AIS Kementerian Kominfo, Rabu (17/06/2020) :

    1. Promo Smartphone yang Mengatasnamakan JNE
    2. Seseorang Mengklaim Sudah Berhasil Membobol Data Seluruh Anggota Polri
    3. Lowongan Kurir Area JABODETABEK dari PT. TRI ADI BERSAMA (Anteraja.com)
    4. RUU HIP Sila Pertama Pancasila Diubah Jadi Ketuhanan yang Berkebudayaan
    5. Menkumham Membenarkan Jokowi Berencana Minta Maaf ke PKI
    6. Video Suara Azan dan Awan Hitam Muncul Tiba-Tiba di Jerman
    7. KKB Tembak Mati Komandan BIN Papua
    8. Video Jembatan di Kota Wuhan Tiongkok Runtuh
    9. Abu Vulkanik Dapat Membunuh Virus Corona
    10. Ma’ruf Amin: “Buzer RP Di Pelihara Negara Anak Terlantar dan Fakir Miskin Di Pelihara Tetangga Kuncen Surga dan Neraka”
    11. Scan QR Code untuk Pelacakan Pengunjung Jika Ada yang Positif Covid-19
    12. Tidak Ada Orang yang Meninggal Murni Karena Covid-19
    13. Foto Suasana Madame Tussauds Hong Kong Buatkan Patung Lilin Anies Baswedan
    14. Jaksa Kasus Novel Baswedan Fedrik Adhar Akhirnya Dipanggil KPK

    Berita Terkait

    Pemberangkatan Pasukan TNI ke Palestina? Itu Disinformasi!

    Konon pemberangkatan pasukan TNI tersebut dikaitkan dengan perang yang terjadi di wilayah Gaza, Palestina. Selengkapnya

    Bahaya Vaksin Covid-19 pada Organ Jantung Manusia, Itu Disinformasi!

    Klaim yang menyebutkan bahaya Vaksin Covid-19 pada organ jantung manusia adalah tidak benar. Selengkapnya

    Tes Kesehatan Paru-Paru dengan Tahan Napas? Itu Disinformasi!

    Adapun cara mengetahui kesehatan paru-paru seseorang haruslah menggunakan cara medis melalui prosedur spirometri. Selengkapnya

    Dibanding Vaksin, Bawang Putih Lebih Efektif Cegah Covid-19? Awas Ini Disinformasi!

    Tidak ada bukti yang mendukung klaim bahwa bawang putih dapat membunuh atau mencegah Covid-19. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA