FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    17 06-2020

    4127

    [DISINFORMASI] Tidak Ada Orang yang Meninggal Murni Karena Covid-19

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Telah beredar pesan berantai di Aplikasi WhatsApp yang menjelaskan tentang informasi seputar penyakit yang disebabkan oleh Virus Corona SARS-CoV-2 (Covid-19). Pesan itu menguraikan penjelasan tentang Rapid Test, Polymerase Chain Reaction (PCR), dan klaim bahwa tidak ada orang yang meninggal murni karena Virus Corona.

    Dilansir dari laman situs data.jakarta.go.id, klaim perbedaan Rapid Tes, PCR (Polymerase Chain Reaction) dan tidak ada orang yang meninggal murni karena Virus Covid adalah klaim yang keliru. Rapid test Covid-19 didesain untuk mendeteksi antibodi khusus melawan virus corona, sementara Tes PCR dilakukan untuk mendeteksi materi genetik spesifik yang terdapat di dalam virus corona. Kemudian klaim yang mengatakan tidak ada orang yang meninggal murni karna Virus Corona juga tidak dapat dibenarkan. Faktanya, dikutip dari covid19.go.id, sekitar 97,7 persen dari 1.883 pasien meninggal akibat Covid-19 tidak memiliki penyakit penyerta atau tidak memiliki data lengkap.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link Counter :

    https://data.jakarta.go.id/jalahoaks/detail/HOAKS-Tidak-Ada-Orang-yang-Meninggal-Murni-Karena-Covid-19

    https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-5044866/gaduh-di-medsos-benarkah-tak-ada-yang-meninggal-karena-virus-corona

    https://m.detik.com/news/berita/d-5031349/mengenal-apa-itu-rapid-test-biaya-dan-lokasi-tes-covid-19

     

     

     

     

    Berita Terkait

    [HOAKS] HIV Menjadi Pandemi Berikutnya Menggantikan Covid-19

    Selengkapnya

    [HOAKS] Tangerang Diterjang Banjir Bandang Hingga Pemukiman Warga Jebol

    Selengkapnya

    [HOAKS] Tidak Ada Bantuan Pemerintah untuk Korban Banjir Kabupaten Demak

    Selengkapnya

    [HOAKS] Video Amien Rais Meninggal Dunia

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA