FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    11 02-2020

    1789

    Kemenkominfo Luncurkan Seleknas TIK 2020

    Kategori Sorotan Media | meit001

    JAKARTA, investor.id - Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika (Ditjen Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) resmi mengumumkan pendaftaran Seleksi Nasional Produk TIK 2020, atau IdenTIK yang dibuka mulai Senin, 10 Februari 2020. IdenTIK merupakan kepanjangan dari Indonesia Enterpreneur TIK yang merupakan program tahunan.

    Tahun ini, IdenTIK mengusung tema Complete and Grow. "Seleknas ini merupakan sarana dan ajang kompetisi teknologi informasi dan komunikasi yang sifatnya nasional. Jadi, kita akan melakukan akurasi kemudian memilih dulu karya-karya, atau produk TIK di Indonesia," kata Slamet Santoso.

    Seleksi nasional IdenTIK merupakan ajang kompetisi yang bertujuan untuk menggali potensi karya anak bangsa di bidang TIK. Kemudian, peserta lomba yang terpilih nantinya mewakili Indonesia mengikuti ajang Asean ICT Award (AICTA) 2020 di Malaysia.

    "Mereka (peserta IdenTIK 2020) juga berkesempatan untuk bisa memanfaatkan fasilitas seperti business consultation, business matching, dan pitching dengan investor dan pendampingan terkait hak kekayaan intelektual," jelasnya

    IdenTIK 2020 menghadirkan komite juri berkompeten yang diketuai oleh Eko K Budiarjo dari Fasilkom UI, Shita Laksmi sebagai juri kategori Public Sektor, Leontinus Alpha Edison untuk juri Start-Up Company, Didik Pratono Rudiarto untuk juri Private Sector, Barry Simorangkir untuk juri Digital Content, Yudho Giri Sucahyo untuk juri Research and Development, dan Jurike V Moniaga untuk juri CSR.

    Setelah pembukaan pada Senin (10/2), sejak 10 Februari hingga 21 April 2020, roadshow IdenTIK 2020 akan dilakukan oleh komite juri di beberapa kota, yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Bali, Surabaya, Medan, Samarinda, Padang, dan Makassar. Hingga akhirnya, pada 19 Juni 2020, juri akan mengumumkan pemenang IdenTIK 2020.

    Berita Terkait

    Pemerintah Tuntaskan Sosialisasi Siaran Digital Periode 2020

    KOMISI Penyiaran Indonesia (KPI) bersama dengan Badan Aksesibilitas Komunikasi dan Informasi (BAKTI) serta Kementerian Komunikasi dan Inform Selengkapnya

    Kominfo raih predikat wilayah bebas korupsi 2020

    Kementerian Komunikasi dan Informatika mendapat penghargaan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi setelah memenuhi persyaratan yang d Selengkapnya

    Kemkominfo Tingkatkan Kemampuan Aplikasi PeduliLindungi

    Sampai hari ini, jumlah terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai ratusan ribu orang. Angka ini terus bertambah dari hari ke hari. Selengkapnya

    Kemkominfo Tambah Fitur Aplikasi Simonas

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menambahkan beberapa fitur terbaru di aplikasi Sistem Informasi Monitoring Alumni Sertif Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA