FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    25 10-2019

    13356

    [DISINFORMASI] Bentuk Perut Menunjukkan Jenis Kelamin Bayi

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan :

    Telah beredar di media sosial platform Twitter, dengan narasi yang menyatakan bahwa bentuk perut yang lancip pada ibu hamil adalah tanda ia sedang mengandung bayi laki-laki, sedangkan bentuk perut bulat rata artinya ia mengandung bayi perempuan.

    Faktanya, dilansir darikumparan.com, dr. Handrawan Nadesul dan dr. Kartono Mohamad melalui bukunya yang berjudul "Mitos Seputar Masalah Seksualitas & Kesehatan Reproduksi" menyatakan bahwa kedua teori itu tidak benar. Bentuk dan tinggi perut ditentukan oleh otot perut, rahim dan bayi yang ada di dalamnya. Sedangkan anggapan tinggi rendahnya bentuk perut saat hamil dikarenakan bentuk tubuh serta riwayat kehamilan. Sehingga, pada kehamilan kedua, otot perut mungkin sudah lebih kendur sehingga bentuk perut tampak lebih rendah.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link Counter :

    https://kumparan.com/kumparanmom/bentuk-perut-ibu-hamil-bisa-menentukan-jenis-kelamin-bayi-benarkah-1rctvQRz7K0

    https://www.suara.com/health/2019/10/21/173057/penting-banget-13-mitos-seputar-kehamilan-yang-tak-usah-lagi-dipercaya?page=all

    Berita Terkait

    [HOAKS] Kebakaran Gudang Peluru Sebabkan Korban 15 Orang

    Selengkapnya

    [HOAKS] Presiden Jokowi Perintahkan Menangkap Pendemo Pemilu 2024

    Selengkapnya

    [HOAKS] Jus Daun Pepaya Mentah Sembuhkan Demam Berdarah

    Selengkapnya

    [HOAKS] Dokter Anjurkan untuk Suntik Vaksin Covid-19 di Alat Kelamin Pria

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA