FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    22 10-2019

    1462

    Rudiantara Yakin Generasi Muda Kominfo Beri Kontribusi untuk Bangsa

    Kategori Berita Kominfo | mth

    Jakarta, Kominfo – Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara yakin generasi muda yang mengabdi di Kementerian Kominfo bakan memiliki kontribusi bagi bangsa. Menteri Rudiantara meyakini generasi muda Kementerian Kominfo kompeten dan berdaya saing.

    Hal itu disampaikan Menteri Kominfo saat menghadiri acara Syukuran 5 Tahun bersama Chief RA dengan seluruh ASN dan karyawan di Kementerian Kominfo.

    “Saya senang tadi melihat kegembiraan, keceriaan generasi muda, generasi penerus di Kominfo,” kata Rudiantara di Lapangan Anantakupa Kominfo, Jakarta, Selasa (22/10/2019).

    Menteri Rudiantara menyebutkan satu per satu orang-orang berkontribusi dan bekerjasama dengannya selama lima tahun terakhir. Menteri Rudiantara yang dikenal dekat dengan anak muda ini, yakin milenial dapat memberikan kontribusi yang signifikan.

    “Saya yakin dengan adanya generasi muda, Kominfo akan memberikan kontribusi yang semakin signifikan di Indonesia. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada semuanya,” imbuhnya

    Dalam kesempatan itu, Menteri Kominfo juga menyampaikan terima kasih atas dukungan semua sivitas Kementerian Kominfo.

    “Pak Irjen, Pak Basuki, Bu Niken, Pak Semmy yang sedang dinas di Laos, Pak Ramli yang juga mungkin hari ini baru kembali dari Jepang dan teman-teman semua sekali lagi saya ucapkan terima kasih. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk, barokah-Nya bagi kita, dan sukses selalu bagi teman-teman Kominfo,” ucap Rudiantara

     Dengan diadakannya acara syukuran 5 tahun bersama Chief RA ini, Menteri Rudiantara mengakhiri masa jabatannya sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika dalam Kabinet Kerja Periode 2014-2019.

    Selama menjabat Menkominfo, Rudiantara sukses mencapai target Pemerintah untuk menghasilkan 5 Unicorn dan satu Decacorn dalam pengembangan ekosistem ekonomi digital. Selain itu, Menteri Rudiantara juga sukses mengawal penyelesaian Proyek Jaringan Backbone Palapa Ring yang menghubungkan seluruh Indonesia melalui internet berkecepatan tinggi. **

    Berita Terkait

    Baksos dan Santunan Anak Yatim, Ketua DWP Kominfo Ingatkan Soal Sedekah

    Ketua Panitia Baksos dan Santunan Anak Yatim DWP Kementerian Kominfo Ilma Nugrahani Ismail menyatakan kegiatan Bakti Sosial Santunan dan Baz Selengkapnya

    Lantik PNS Formasi PKN STAN, Kominfo Targetkan Jadi Pelopor Birokrasi yang Sehat

    Kepala BKO Setjen Kementerian Kominfo Imam Suwandi mendorong PNS Formasi PKN STAN yang baru dilantik menggali potensi diri dan menjadi pelop Selengkapnya

    Jaga Kualitas Layanan Telekomunikasi, Kominfo Operasikan Pusat Monitoring

    Operasional PMT bertujuan untuk memastikan bahwa semua aspek pelayanan telekomunikasi, pos, dan penyiaran dapat berjalan baik sesuai dengan Selengkapnya

    Tingkatkan Kualitas Layanan, Kominfo Perkuat Kompetensi Petugas Loket MoTS

    Kementerian Kominfo komit untuk memberikan solusi penggunaan frekuensi radio bagi nelayan dan pelaku usaha di sektor perikanan. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA