FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    16 08-2019

    1074

    Hati-hati! Beredar Hoaks BKN Buka Lowongan 150 Ribu CPNS

    Kategori Berita Kominfo | mth

    Jakarta, Kominfo - Telah beredar sebuah informasi di media sosial facebook mengenai pengumuman Lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN). Dalam informasi tersebut dinarasikan, BKN akan membuka rekrutmen penerimaan CPNS 2019 yang membutuhkan 150 ribu calon pegawai pada Oktober mendatang. 

    Berdasarkan informasi itu, Plt Kepala Biro Humas Sekretariat Jenderal Kementerian Komunikasi dan Informatika, Ferdinandus Setu mengatakan, setelah ditelusuri, BKN membantah kabar tersebut.

    "Pihak BKN membantah, terkait adanya kabar rekrutmen calon pegawai (CPNS), dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Itu hoaks," kata Ferdinandus di Jakarta, Jum'at (16/8/2019).

    Lebih lanjut, Ferdinandus menegaskan, informasi hoaks yang sengaja disebarkan lewat pesan berantai itu, juga telah diklarifikasi oleh BKN. Klarifikasi tersebut, kata Ferdinandus, disampaikan oleh Kepala Biro Humas Badan Kepegawaian Nasional (BKN), Ridwan terkait informasi lowongan yang dibuka mulai 23 Oktober 2019 itu. 

    "Pihak Humas BKN mengatakan bahwa, belum ada info detail tentang penerimaan ASN," ujar Ferdinandus mengutip pernyataan Ridwan kepada Kompas.com, Rabu (14/8/2019).

    Ferdinandus juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya yang akan mendaftar sebagai CPNS maupun PPPK, agar tidak terpengaruh dengan informasi melalui media sosial. "Informasi resmi terkait penerimaan pegawai, bisa diakses melalui situs resmi pemerintah, baik kementerian maupun lembaga," imbuhnya. **

    Berita Terkait

    Awas Hoaks Lowongan Pekerjaan Online!

    Faktanya, klaim dalam unggahan tersebut tidak benar. Selengkapnya

    Kominfo: Hati-hati Hoaks Pilkada 2020 yang Menghasut

    Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 yang dilaksanakan pada 9 Desember 2020, ruang digital kerap dijadikan sebagai l Selengkapnya

    Beredar Hoaks PHK Tenaga Medis RS dr. GL Tobing di Deli Serdang

    Selengkapnya

    Hati-hati Hoaks, Jual-Beli Bayi oleh Panti Asuhan di Depok

    Beredar sebuah akun media sosial instagram yang mengatasnamakan Panti Asuhan Sakinah Depok. Dalam akun itu dimuat konten yang menunjukkan ti Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA