FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    30 06-2019

    2051

    [DISINFORMASI] 92% Rakyat Sumatera Tidak Akui Jokowi Sebagai Presiden, Edy Semprot Awak Media Kompas

    Kategori Hoaks | mth

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Penjelasan :

    Beredar di media sosial sebuah foto dari Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi tengah diwawancarai oleh media. Foto tersebut dinarasikan bahwa Edy tengah diwawancarai mengenai 92% rakyat di pulau Sumatera tidak mengakui Jokowi sebagai presiden. Edy bahkan menyemprot awak media Kompas TV saat diwawancarai dengan mengatakan “tak ada hak kau mempertanyakan itu”.

    Berdasarkan penelusuran, tidak ada berita yang mengabarkan bahwa 92 rakyat pulau Sumatera tidak mengakui Jokowi sebagai presiden. Adapun kejadian Edy Rahmayadi semprot awak media Kompas merupakan kejadian lama pada tahun 2018 lalu saat Edy diwawancarai oleh Aiman Wicaksono, presenter sekaligus Produser Eksekutif Kompas Petang, tentang kematian Haringga Sarili yang merupakan suporter Persija yang tewas dikeroyok suporter Persib. Sedangkan foto yang dinarasikan sebagai wawancara Edy mengenai 92% rakyat Sumatera tidak mengakui Jokowi, sesungguhnya merupakan foto Edy saat dimintai keterangan pers pasca pengunduran dirinya sebagai Ketua Umum PSSI, 20 Januari 2019 silam di Nusa Dua Bali.

     

    Link Counter :

    https://sport.tempo.co/read/1166836/edy-rahmayadi-mundur-begini-reaksi-peserta-kongres-p ssi/full&view=ok
    https://tirto.id/edy-rahmayadi-yang-salah-adalah-suporter-c2ir




    Berita Terkait

    [HOAKS] Anies Baswedan Serah Terima Jabatan Presiden Bersama Jokowi

    Selengkapnya

    [HOAKS] KPU Coret Nama Gibran Sebagai Cawapres, Prabowo Mengamuk

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Warga Solo Tolak Kedatangan Prabowo dan Gibran

    Selengkapnya

    [DISINFORMASI] Presiden Joko Widodo Pecat Ketua MK Anwar Usman

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA