FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    17 03-2019

    1587

    [HOAKS] Korban Penembakan di Selandia Baru, Zulfirman Syah Meninggal Dunia

    Kategori Hoaks | mth

    KATEGORI: HOAKS

    Penjelasan:

    Beredar kabar Warga Negara Indonesia (WNI), Zulfirman Syah yang merupakan korban aksi teroris dalam penembakan terhadap jamaah shalat Jumat di dua Masjid di Kota Christchurch, Selandia Baru, Jumat (15/3) siang waktu setempat, meninggal dunia.

     

    Kementerian Luar Negeri RI mengonfirmasi bahwa kabar tersebut tidak benar.

    Hasil komunikasi dengan KBRI Wellington menyebutkan bahwa kedua korban masih dirawat di Christchurch Public Hospital,” demikian keterangan dari Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia dan Badan Hukum Indonesia (PWNI-BHI), Lalu Muhammad Iqbal kepada media, Sabtu (16/3/2019). Kedua korban yang dimaksud adalah Zulfirman Syah dan anaknya yang juga tertembak.

    “Lebih lanjut, pihak Pemerintah Selandia Baru belum mengeluarkan rilis jumlah korban luka dan meninggal serta kewarganegaraan dari para korban tersebut. Dengan demikian dapat disampaikan bahwa berita tersebut adalah tidak benar,” tambah Iqbal.

     

    Dua WNI, Zulfirman Syah dan anaknya mengalami luka-luka dalam kejadian tersebut. Zulfirman Syah dirawat dalam kondisi kritis di RS Christchurch Public Hospital, sementara anaknya dalam kondisi lebih stabil.

    Link Counter:

    https://news.okezone.com/read/2019/03/16/18/2030878/kemlu-ri-bantah-kabar-wni-korban-penembakan-di-selandia-baru-meninggal

    Berita Terkait

    [HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA

    Selengkapnya

    [HOAKS] Gambar Pesawat Jatuh di Perairan Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur

    Selengkapnya

    [HOAKS] Kota Sabang Diguncang Gempa, Ribuan Warga Sekarat

    Selengkapnya

    [HOAKS] Surat Undangan Tahapan Seleksi Calon Karyawan BPJS Kesehatan 22-23 April 2024

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA