FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    05 02-2019

    8014

    [HOAKS] Ternyata cara pakai masker dibalik

    Kategori Hoaks | mth

    KATEGORI: HOAKS

    Penjelasan :

    Beredar video yang menunjukkan seorang pria menjelaskan tentang cara menggunakan masker kesehatan viral di media sosial. Dalam Video itu ia menjelaskan masker digunakan berdasarkan kondisi kesehatan si pemakai. Jika pemakai sakit, maka bagian berwarna putih harus berada di dalam, jika sehat yang putih di luar (dibalik). menurutnya, lapisan putih tersebut merupakan filter yang dapat mencegah virus masuk atau menyebar.

    Setelah ditelusuri, ditemukan fakta bahwa informasi dalam video tersebut ternyata tidaklah benar. Dokter spesialis paru dari Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan, dr Feni Fitriani Taufik, SpP(K), MPdKed juga tidak membenarkan hal tersebut. Ia menegaskan bahwa bagian yang berwarna biru harus berada diluar dengan lipatan mengarah kebawah dan bagian yang keras (besi) berada diatas supaya mebentuk hidung untuk mencegah efek kebocoran lebih kecil. Dilansir juga dari HiMedik.com dr. Dety Nirbita menegaskan penggunaan masker tidak bisa dibalik, yang berwarna harus di luar, ini penting untuk proteksi diri dari virus.

    Link Counter :

    https://www.himedik.com/info/2019/02/03/140000/viral-video-cara-pemakaian-masker-yang-benar-padahal-begini-faktanya

    https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-3593375/dua-sisi-masker-disebut-punya-fungsi-berbeda-hoax-or-not

    Berita Terkait

    [HOAKS] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Kasat Reskrim Polresta Palu Minta Dibelikan Tiket Pesawat

    Selengkapnya

    [HOAKS] Tautan Pendaftaran Gebyar Undian Grand Prize Tabungan Bank Mandiri

    Selengkapnya

    [HOAKS] Indonesia adalah Negara dengan Utang Terkecil di Dunia

    Selengkapnya

    [HOAKS] Jusuf Hamka Bagikan THR Lebaran di TikTok

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA