FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    16 01-2019

    3035

    Dirjen IKP Jadi Perempuan Pembawa Perubahan dalam Politik dan Pemerintahan

    Kategori Berita Kominfo | mth
    Dirjen IKP Kementerian Kominfo Rosarita Niken Widiastuti - (AYH)

    Jakarta, Kominfo - Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika Rosarita Niken Widiastuti terpilih jadi salah satu tokoh perempuan Indonesia pembawa perubahan dalam politik dan pemerintahan.

    Dalam laporan "The Power of Women: Women in Politics and Goverment", Dirjen Niken merupakan salah satu diantara 20 orang yang dipilih sebagai tokoh wanita kuat versi GlobeAsia di bidang politik dan pemerintahan. Kiprah Dirjen Niken dalam mendukung upaya Kementerian Kominfo untuk melawan penyebaran hoaks dan ujaran kebencian di internet menjadi salah satu pertimbangan GlobeAsia.

    Pengalaman di RRI sangat banyak. Mulai dari penyiar sampai manajemen puncak radio publik Indonesia itu telah dijalani. Lulusan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Gadjah Mada itu memang meniti karir di RRI. Niken juga pernah mendapatkan Penghargaan Perempuan PBB untuk program-program suksesnya di bidang pendidikan dan pemberdayaan perempuan Indonesia. 

    Selain Dirjen Niken, tercatat sejumlah nama besar di Indonesia, antara lain: Mantan Presiden dan Ketua PDI-P Megawati Sukarnoputri, Ibu Negara Iriana Joko Widodo,  Ibu Wakil Presiden Mufidah Kalla dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. 

    Ada pula Menteri Negara BUMUN Rini Soemarno, Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani,  Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti serta Menteri Kesehatan  Nila F. Moeloek dan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Susana Yembise.

    Walikota Surabaya Tri Rismaharini  dan Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany serta Komisioner KPK Basaria Panjaitan juga masuk dalam daftar itu. Ada juga Gubernur Jawa Timur Khofifah I. Parawangsa, Aktivis dan Politisi  Yenny Wahid, Eva Kusuma Sundari (PDI-P), Nurhayati Assegaf (Partai Demokrat), Dewi Aryani (PDI-P), dan Grace Natalie (PSI).

    Berita Terkait

    Dirjen IKP Kominfo: Jadikan Pemilu 2024 Momentum Perkuat Persatuan

    Seluruh lapisan masyarakat memiliki tanggung jawab bersama menjaga nama Indonesia sebagai negara demokratis melalui pelaksanaan Pemilu yang Selengkapnya

    [Berita Foto] Menkominfo Hadiri Rapat Pembahasan Tingkat I RUU Perubahan Kedua UU ITE

    Menkominfo Budi Arie Setiadi bersama Komisi I DPR RI membahas RUU tentang Perubahan Kedua atas UU ITE. Selengkapnya

    Dirjen PPI: Digitalisasi Penyiaran Peluang Lahirkan Konten Kreator Baru

    Digitalisasi penyiaran meningkatkan kualitas siaran yang diharapkan dapat mempertahankan kepemirsaan televisi di tengah pesatnya perkembanga Selengkapnya

    Siaran ANTARA TV Soal Pengumuman Perubahan DMO Sawit? Itu Hoaks!

    Konon, pernyataan tersebut diklaim tersiar melalui ANTARA TV sebagai kanal audio visual Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) ANTARA. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA