FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    15 01-2019

    1001

    Menkominfo Fasilitasi Inovasi Drone Bukalapak

    Kategori Sorotan Media | daon001

    Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara turut hadir dalam ulang tahun Bukalapak yang ke-9 di JCC Senayan Jakarta, Jumat, 10 Januari 2019. Dalam keterangan resmi Kemkominfo, Jumat (11/1/2019), Rudiantara menyebutkan keyakinannya akan perkembangan startup digital Indonesia di masa depan. 

    Pemerintah, kata Rudiantara, mendukung perkembangan startup digital yang diwujudkan dengan upaya mempercepat perkembangan ekosistem ekonomi digital bersama para pemangku kepentingan. 

    Pemerintah pun, kata Rudiantara, turut mendukung ekosistem inovasi di sektor digital ini. Berkaitan dengan upaya Bukalapak untuk memanfaatkan platform online agar lebih kreatif dalam memasarkan produk-produk UMKM dan menghubungkan UMKM dengan calon pembeli, Rudiantara menegaskan akan melakukan fasilitasi. 

    Contoh fasilitasi yang dikembangkan Kemkominfo adalah dengan uji coba frekuensi. 

    "Inovasi yang dikembangkan Bukalapak itu dapat difasilitasi dengan adanya uji coba. Bahkan kalau uji coba menggunakan frekuensi (uji coba teknologi), uji coba tidak komersil, yang berjangka satu tahun bisa diperpanjang satu tahun misalnya," kata pria yang karib disapa Chief RA ini. 

    Dia menambahkan, dukungan fasilitasi itu dilakukan untuk mendorong agar semua orang berinovasi. 

    Menurut Rudiantara, pola yang sama dapat diterapkan untuk inovasi dalam startup digital. Dia juga menegaskan, peraturan harus bisa memfasilitasi pengembangan bisnis. 

    “Aturan itu dibuat tidak boleh mengkerdilkan pengembangan bisnis, justru dengan adanya Peraturan Menteri, kita harus memfasilitasi pengembangan bisnis, karenanya Kominfo melihatnya dengan memfasilitasi kalau pakai frekuensi biayanya nol, agar semuanya tertarik membuat ujicoba,” ujarnya. 

    "Kita ajak interaksi terus, kita bareng terus, dan baru kita tata lagi yang penting nomor satu dari awal harus ada perlindungan bagi masyarakat contohnya fintech,” ujar Rudiantara.

    Sumber  berita: www.liputan6.com (13/01/2019)

    Pewarta: Agustin Setyo Wardani

    Berita Terkait

    Kominfo awali Natal dengan aksi sosial

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) mengawali perayaan Natal tahun ini dengan menggelar aksi sosial, sekaligus untuk mengura Selengkapnya

    Pemerintah Tuntaskan Sosialisasi Siaran Digital Periode 2020

    KOMISI Penyiaran Indonesia (KPI) bersama dengan Badan Aksesibilitas Komunikasi dan Informasi (BAKTI) serta Kementerian Komunikasi dan Inform Selengkapnya

    Menkominfo: Natal 2020 Tumbuhkan Kepekaan terhadap Sesama

    Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate mengatakan, perayaan Natal tahun 2020 mengajarkan kasih dan kepekaan terhadap Selengkapnya

    Peran BAKTI Kominfo Mulai Dirasakan Publik

    Badan Aksesbilitas Telekomunikasi dan Informasi atau BAKTI Kominfo memikul tanggung jawab memperluas akses internet dan memperkuat infrastru Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA