FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    10 08-2018

    1974

    Libatkan Masyarakat, Semarakkan Asian Games 2018

    Kategori Artikel | mth

    TENGOKLAH sosok gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika bila kita melintas di Jl Merdeka Barat, Jakarta. Maka, kita akan melihat balairung gedung tersebut nyaris tertutup oleh sejumlah billboard dan baliho warna-warni penyelenggaraan Asian Games 2018.

    Pesan yang dapat kita tangkap dari semaraknya tampilan depan gedung tersebut adalah bahwa demi suksesnya penyelenggaraan Asian Games 2018,  Kementerian Kominfo siap berperan sebagai penggerak peran serta masyarakat, juga sebagai pusat komunikasi (communication activity). 


    Tidak hanya "peran fitrahnya" sebagai  penggerak utama communication activity untuk menyukseskan Asian Games 2018 yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang  18 Agustus hingga 2 September 2018, namun Kemenkominfo juga turut aktif menyelenggarakan berbagai program. 

    Diantara program tersebut antara lain Duta Suporter Indonesia, Virtual Games, Lomba Hias Gapura, Pesta Rakyat Semangat Sang Juara, Writingthon Asian Games 2018, Asian Games Dance Challenge, dan program-program lainya baik yang melibatkan masyarakat umum maupun komunitas-komunitas.

    Selain itu, Kemenkominfo juga menjadi penggerak utama dalam pelaksanaan program PSA (Publies Service Announcement) Asian Games 2018. Sejumlah stasiun televisi (TVRI dan TV swasta) dilibatkan dalam program ini selama 100 hari.

    Sejumlah stasiun radio (berupa adlips) juga digandeng Kemenkominfo, utamanya empat radio berjaringan nasional (KBR, MNC Trijaya, Sonora, dan I-Radio) berupa 500 spot prime time selam 30 hari.

    Bioskop juga dilibatkan untuk menyuskseskan gelaran Asian Games 2018. Terdapat 100 bioskop dalam jaringan CGV, XXI, dan Cinemax mempublish 66.630 spot campaign selama 30 hari dari tanggal 10 Juli hingga 8 Agustus 2018.

    Untuk media luar ruang, beberapa program Kemenkominfo dapat dilihat hasilnya di Jakarta, Palembang, dan Bandung. Misalnya, branding Asian Games XVIII dan Asian Paragames 2018 yang terdapat pada 30 armada bus Damri di Jabodetabek rute Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Sedangkan untuk Palembang dan Bandung berupa branding mural Asian Games 2018 yang terpampang dari tanggal 12 Juli hingga 18 Agustus 2018.

    Berbagai lomba dengan tajuk "Pesta Rakyat - Semangat Sang Juara" juga didorong Kemenkominfo demi suksesnya Asian Games 2018. Lomba-lomba tersebut adalah flashmob, dance competation, booths, trivia games, dan photobooth Indonesia.chelenge, digelar di 15 provinsi seluruh Indonesia.

    Dalam  progran duta suporter Indonesia, masing-masing provinsi nantinya akan dipilih pemenang satu laki-laki dan satu perempuan. Demikian disampaikan Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Kominfo (Dirjen IKP) R. Niken Widiastuti di Diskusi Media (Dismed) FMB’9 yang dihelat di Ruang Djunaedi Hadisumarto 2-4, Gedung Saleh Afif, Kementerian PPN/Bappenas, Jakarta, pada akhir Juli yang lalu.

    Hadiah untuk 68 orang pemenang dari 24 provinsi, menurut Dirjen IKP, akan mengikuti acara pembukaan Asian Games 2018 dan menonton sejumlah pertandingan di sejumlah kota.

    Selain itu, Kementerian Kominfo juga akan me-riley penyelenggaraan Asian Games 2018 di 15 kota. Selanjutnya, ada program virtual game, yakni lari di tempat masing-masing. “Saat ini, lebih dari 500 orang sudah mencapai finish,” ucap Niken.

    Lomba lainnya, menurut Dirjen IKP, adalah Lomba Hias Gapura dengan branding Asian Games 2018 yang dipadu dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 Tahun. 

    “Itulah sejumlah kegiatan yang dilakukan oleh Kemkominfo untuk melibatkan peran serta masyarakat. Sesuai arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mendemamkan Asian Games 2018. Agar pesta olahraga terbesar se-Asia ini akan lebih semarak,” kata Niken.  **

    Berita Terkait

    Menyiapkan Startup Terbang Tinggi

    Kementerian Kominfo menargetkan pada 2024 ada 150 usaha rintisan digital yang mampu mengembangkan skala bisnisnya. Selengkapnya

    Mengakomodasi Semua Aturan Pelindungan Data

    Sampai saat ini RUU Pelindungan Data Pribadi sudah disusun secara komprehensif. Tidak saja mengadopsi aturan peraturan perundangan nasional Selengkapnya

    Literasi Digital Masyarakat Indonesia Membaik

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengukur indeks literasi digital nasional. Selain untuk mengetahui status literasi digital Selengkapnya

    Masyarakat Kurang Mampu Pun Bisa Nonton TV Digital

    Pemerintah akan memberikan STB secara gratis kepada masyarakat yang masuk dalam kategori kurang mampu di tanah air mulai Juli 2021. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA