FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    21 07-2021

    1888

    [DISINFORMASI] Video Sekumpulan Orang yang akan Melaksanakan Salat Iduladha Ditangkap dan Dirantai di Bekasi

    Kategori Hoaks | mth

    Penjelasan:

    Beredar di media sosial WhatsApp, sebuah video yang memperlihatkan sekumpulan orang yang hendak melaksanakan salat Iduladha ditangkap dan dirantai, kejadian tersebut diklaim berlokasi di daerah Bekasi.

    Setelah ditelusuri, klaim yang menyebutkan bahwa kejadian tersebut di Bekasi adalah tidak benar. Dilansir dari situs media Malaysia utusan.com.my, kejadian tersebut merupakan video 30 warga asing dan seorang wanita setempat ditahan setelah mengadakan perayaan Iduladha di sebuah rumah di Taman Selayang Utama, Batu Caves, Malaysia. Diketahui 30 warga asing tersebut, hanya 4 orang yang memiliki dokumen perjalanan yang sah dan 6 orang yang memiliki izin kerja sementara yang telah habis masanya.

    KATEGORI: DISINFORMASI

    Link Counter:

    Berita Terkait

    [HOAKS] Video Sekelompok Preman Mendatangi Masjid

    Selengkapnya

    [HOAKS] Cina dan Israel Bekerja Sama Hilangkan Agama dan Pancasila di Indonesia

    Selengkapnya

    [HOAKS] Thailand Peringatkan Vaksinasi Covid-19 Sebabkan Kanker dan Tumor Otak

    Selengkapnya

    [HOAKS] Video Dokter Terawan Mempromosikan Obat Tekanan Darah Tinggi

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA